Piala Dunia 2018
Prediksi Denmark vs Prancis Piala Dunia 2018
Laga Denmark vs Prancis pada Grup C Piala Dunia 2018 tersaji di Luzhniki Stadium, Selasa (26/6/2018).
TRIBUNMANADO.CO.ID - Sebentar lagi, laga Denmark vs Prancis pada Grup C Piala Dunia 2018 tersaji di Luzhniki Stadium, Selasa (26/6/2018).
Susunan pemain Denmark vs Perancis pun sudah dirilis. Laga ini disiarkan langsung (live) Trans TV.
Prancis telah mengumpulkan enam poin dari kemenangan atas Australia (2-1) serta Peru (1-0), dan sudah pasti lolos ke babak 16 besar.
Denmark berada di posisi dua dengan empat poin yang mereka dapatkan dari kemenangan 1-0 atas Peru dan hasil imbang 1-1 lawan Australia.
Prancis pun cuma butuh hasil imbang untuk memastikan diri finis sebagai juara grup.
Tak hanya itu, hasil imbang juga akan 'membantu' Denmark lolos ke babak berikutnya, tak terpengaruh apapun hasil yang didapatkan Australia saat melawan Peru.
Dengan kata lain, hasil imbang akan menguntungkan Prancis maupun Denmark. Akankah skenario ini jadi kenyataan?
Susunan Pemain :
adwal siaran langsung: Selasa, 26 Juni 2018, Trans TV/ K-Vision, 21.00 WIB.
Berikut adalah fakta pertandingan Denmark vs Perancis:
- Perancis berhasil memenangi enam dari tujuh pertemuannya dengan Denmark. Perancis kalah satu kali pada Piala Dunia 2002.
- Denmark dan Perancis sudah dua kali bertemu di ajang Piala Dunia. Kedua tim sama-sama menang satu kali.
- Kylian Mbappe bisa menjadi pemain muda pertama yang bisa mencetak lebih dari satu gol sejak Michael Owen (Inggris) di Piala Dunia 1998. Saat ini, Mbappe baru mengoleksi satu gol.
- Perancis hanya satu kali bisa memenangi tiga pertandingan pada fase grup Piala Dunia. Hal itu dilakukan Perancis pada Piala Dunia 1998 saat mereka menjadi juara. Uniknya kemenangan ketiga Perancis di fase grup diraih atas Denmark.
Denmark kalah empat kali dari lima pertandingan Piala Dunia ketika melawan tim asal Eropa.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/denmark-vs-prancis_20180626_212121.jpg)