Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

10 Kapal Masuk Pelabuhan Manado Pasca-Lebaran

Pada 16 Juni 2018 ada 679 penumpang yang naik kapal dan 772 penumpang yang turun di Pelabuhan Manado.

Penulis: Handhika Dawangi | Editor: Alexander Pattyranie
TRIBUN MANADO/HANDHIKA DAWANGI
Stanislaus W Wetik 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Pasca lebaran arus lalu lintas di Manado tampak mulai padat kembali seperti biasanya.

Tidak hanya darat, aktivitas di Pelabuhan Manado, Sulawesi Utara, pun demikian.

Data dari Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Kelas III Manado dua hari pasca lebaran ada sepuluh kapal yang masuk dan lima kapal yang keluar.

Pada 16 Juni 2018 ada 679 penumpang yang naik kapal dan 772 penumpang yang turun di Pelabuhan Manado.

Pada 17 Juni ada 954 penumpang yang naik kapal dan 1307 penumpang yang turun di Pelabuhan Manado.

Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Kelas III Manado Stanislaus W Wetik SE SH mengatakan memang belum menunjukkan peningkatan yang signifikan.

"Tentunya untuk arus balik mudik biasanya tetap ada peningkatan untuk tujuan baik datang maupun pergi ke Tagulandang, Siau, Tahuna, Talaud, Jailolo, dan Ternate," ujar Stanislaus.

Stanislaus tetap mengimbau kepada masyarakat penumpang kapal agar tetap membeli tiket di loket-loket yang sudah ada.

"Jangan bawa banyak barang dan jangan gunakan perhiasan berlebihan untuk hindari hal-hal yang tidak diinginkan. Jangan memaksakan diri naik ke atas kapal jika sudah penuh. Beli lah tiket jauh-jauh hari sebelum keberangkatan," ujar dia.

Data dua hari sebelum hingga hari h lebaran:

13 Juni:

• Naik 2063 penumpang

• Turun 2027 penumpang

• Kapal masuk 7

kapal keluar 7

14 Juni:

• Naik 1174

• Turun 840

• Kapal masuk 4

• Kapal keluar 4

15 Juni:

• Naik 1772

• Turun 1099

• Kapal masuk 6

• Kapal keluar 6

(Tribunmanado.co.id/Handhika Dawangi)

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved