Keluarga
Ibu Bekerja Itu Hebat!
Mama bekerja itu hebat, dengan bekerja Mama sendirian sanggup membiayai saya dan adik yang kebutuhannya tidak sedikit,
Selain itu, situasi dan lingkungan sekitar pun dapat berdampak kepada anak. ”Akan lebih baik jika ibu bekerja dan tetap perhatian kepada anaknya,” kata psikolog lulusan Universitas Tarumanegara Jakarta ini.
Lebih mandiri
Memiliki ibu bekerja, baik di kantor, di rumah, atau membuka usaha, menjadi hal yang lumrah. Memang menyenangkan memiliki ibu yang selalu menanti kita pulang ke rumah. Kapan pun kita ingin curhat, ada ibu yang dapat diajak berbicara
Namun teman-teman yang ibunya bekerja, umumnya lebih mandiri. Pasalnya, mereka terbiasa memecahkan masalah sendiri dan tidak bergantung pada orang lain. Contoh sederhana, ketika ingin makan, mereka akan memasak sendiri. Tak mungkin mereka menelepon ibu yang sedang bekerja untuk memasak makanan kesukaan mereka.
Mereka pun tak menuntut ibunya harus sama seperti ibu lainnya. Mereka bisa menerima perhatian dan kehadiran ibunya sedikit berkurang, karena harus bekerja.
Seperti kata Dewi Henrita, walau tak setiap saat ada di rumah, umumnya para ibu tidak melupakan kewajibannya. Mungkin pekerjaan domestik tak seluruhnya dikerjakan sang ibu, misalnya dikerjakan pembantu rumah tangga.
”Biar begitu, saya tetap mengatur semua pekerjaan domestik. Seorang ibu adalah manajer yang hebat,” katanya.(IDA SETYORINI)