Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Sembako

Angel Keluhkan Lonjakan Beras di Mitra

Harga beras meroket naik jelang Natal dan tahun baru. Kondisi ini dikeluhkan oleh Angel Sambur, warga Wawali.

Editor:
Laporan Wartawan Tribun Manado Quin Simatauw


TRIBUNMANADO.CO.ID, RATAHAN
-  Harga beras meroket naik jelang Natal dan tahun baru. Kondisi ini dikeluhkan oleh Angel Sambur, warga Wawali.

"Harga sekarung beras biasanya Rp 320 ribu sudah sekitar seminggu terakhir naik jadi Rp 400 ribu," keluh Angel.

Perempuan yang menjalankan usaha rumah makan ini mengaku cukup berat karena termasuk sering membeli beras.

"Kalau rumah tangga mungkin baru dua bulan habis, tapi karena rumah makan cepat sekali habis beras sehingga kenaikan harga tersebut lebih terasa," keluh Angel.(uke)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved