Akan Digelar 2 Hari, Tiket Konser BLACKPINK di Indonesia Habis Terjual
Akan Digelar 2 Hari, Tiket Konser BLACKPINK di Indonesia Habis Terjual.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Girlband asal Korea Selatan, BLACKPINK, akan mengadakan konser tambahan di Indonesia pada Januari 2019.
Hal itu berarti konser girl group bentukan YG Entertainment ini nantinya berlangsung dua hari.
Promotor IME Indonesia mengumumkan kabar gembira untuk para BLINK (nama fandom BLACKPINK) itu melalui akun Instagram @ime_indonesia.
Baca: (VIDEO) Bayi Kembar Tiga yang Tinggal di Dalam Rutan Bersama Ibunya Jatuh Sakit
Baca: (VIDEO) Terlanjur Tetapkan Tanggal, Tersangka Kasus Narkoba Akhirnya Menikah di Tahanan
"BLINKS Indonesia.. Terima kasih atas dukungan kalian yang luar biasa. Kami paham bahwa masih banyak penggemar yang belum mendapatkan tiket," tulis IME Indonesia seperti dikutip Kompas.com, Selasa (18/12/2018).
"Kami punya kabar baik bagi kalian. Kami akan melakukan konser tambahan pada 19 Januari 2019. Detail selanjutnya akan segera diumumkan," imbuh mereka.
Baca: Diduga Aniaya 2 Remaja, Habib Bahar bin Smith Hari Ini Diperiksa di Polda Jabar
Baca: 10 Destinasi Wisata Paling Banyak Dicari di Google Versi Year in Search Tahun 2018
Penambahan hari tersebut karena tiket konser BLACKPINK untuk 20 Januari 2019 telah habis terjual.
Kurang lebih ada 8.000a tiket konser BLACKPINK u yang dijual sejak 7 Desember 2018.
BLACKPINK akan menggelar konser bertajuk 2019 World Tour BLACKPINK [IN YOUR AREA JAKARTA] di ICE (Indonesia Convention Exhibition) BSD, Tangerang.
Baca: Rilis Single Obok Obok, Video Klip Rosa Meldianti Justru Tak Disukai Lebih dari 82 Ribu Orang
Baca: CPNS 2018 - Pengumuman Hasil SKB, 6 Ketentuan Tahap Pemberkasan, Termasuk Kemungkinan Gugur!
Baca: Lihat Foto-foto Masa Kecil Catriona Gray yang Kini Jadi Miss Universe 2018 dari Filipina!
"Kepada para BLINK. Terima kasih atas dukungan kalian. Tiket BLACKPINK 2019 WORLD TOUR [IN YOUR AREA) JAKARTA sudah habis terjual. #BLACKPINK2019WORLDTOUR #INYOURAREA #INYOURAREAJAKARTA #LIVENATION #YG #iMeID," tulis akun @ime_indonesia.(Kompas.com/Andi Muttya Keteng Pangerang)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tiket Habis Terjual, BLACKPINK Tambah Hari Konser di Indonesia"