Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

PDIP Sulut

Dipercaya Pimpin DPC PDIP Talaud, Ini Kata Mario Titah

Sejumlah tokoh muda dipercaya memegang tampuk pimpinan partai berlambang banteng  tersebut di daerah. 

Penulis: Arthur_Rompis | Editor: Chintya Rantung
Dok. Pribadi
PDIP Talaud - Sejumlah tokoh muda dipercaya memegang tampuk pimpinan partai berlambang banteng tersebut di daerah. Salah satunya Mario Titah. 
Ringkasan Berita:
  • Putra Bupati Talaud Welly Titah yakni Mario Titah dipercayakan menjadi Ketua DPC PDIP Talaud
  • Nama Mario diumumkan dalam Rakercab PDIP Sulut di Hotel Yama, Tondano, Minahasa, Sulut, Selasa (23/12/2025)
  • Begitu nama Mario diumumkan, ada sedikit jeda, mungkin karena khalayak terkejut, namun segera disusul tempik sorak

TRIBUNMANADO.CO.ID - Kejutan nampak dalam line up Ketua DPC PDIP di Sulut. 

Sejumlah tokoh muda dipercaya memegang tampuk pimpinan partai berlambang banteng 
tersebut di daerah. 

Salah satunya Mario Titah.

Putra Bupati Talaud Welly Titah ini dipercayakan menjadi Ketua DPC PDIP Talaud

Nama Mario diumumkan dalam Rakercab PDIP Sulut di Hotel Yama, Tondano, Minahasa, Sulut, Selasa (23/12/2025). 

Begitu nama Mario diumumkan, ada sedikit jeda, mungkin karena khalayak terkejut, namun segera disusul tempik sorak. 

Para kader PDIP Talaud bangga dengan ketuanya yang masih muda. 

Mario kepada wartawan mengaku siap mengemban amanah untuk membesarkan PDIP Talaud

"Sebagai kader muda saya siap membawa kerja kolektif dan gotong royong untuk membesarkan PDIP," katanya. 

Mario mengaku akan berjuang mati matian membesarkan PDIP di Talaud. 

Menumbuhkan ideologi PDIP di kalangan generasi muda akan jadi targetnya.

"Kami juga akan gelar konsolidasi, penataan struktur dan menjadikan partai terus responsif dengan masyarakat," katanya. 

Ketua DPD PDIP Sulut Olly Dondokambey mengatakan struktur DPC punya banyak wajah baru.

Ada pula personel DPC yang masuk DPD.

"Ada pula yang sebaliknya," katanya. 

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved