Berita Olahraga Terkini
Pertandingan HSS Vs Baku Hantam Diwarnai Adu Mulut, Rudy Golden Boy Menang Atas Paris Pernandes
Pertandingan HSS vs Baku Hantam berlangsung seru dan penuh drama di W Superclub Gatsu, Jakarta, pada Senin (10/11/2025) dini hari WIB.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Pertandingan HSS vs Baku Hantam berlangsung seru dan penuh drama di W Superclub Gatsu, Jakarta, pada Senin (10/11/2025) dini hari WIB.
Mempertemukan Rudy Golden Boy dan Paris Pernandes, pertandingan ini merupakan bagian dari acara Holywings Sport Show (HSS) Series 6.
Fakta terpenting dari pertandingan ini adalah: puncak dari perseteruan kedua petarung influencer tersebut.
Paris Pernandes sendiri merupakan CEO HSS yang juga dinobatkan sebagai Sport Creator of the Year 2024.
Sementara itu, Rudy Golden Boy merupakan CEO Baku Hantam.
Dari segi pengalaman, keduanya punya.
Rudy Golden Boy berpengalaman di Mix Martial Art (MMA) terkhusus Muay Thai.
Sementara Paris Pernandes punya dasar tinju dan kerap terlibat pertarungan.
Jauh sebelum pertandingan ini terjadi, keduanya sudah beberapa kali terlibat perseteruan di sosial media.
Puncaknya pada konferensi pers 12 September lalu, yang menyulut emosi Paris hingga dibawa ke atas ring hari ini.
Pertandingan Paris Pernandes vs Rudy Golden Boy dilakukan dengan aturan tinju kelas Welter atau dengan berat 66,6 kilogram dengan sarung tinju seberat 10 oz.
Bertarung di 5 ronde dengan 2 menit di setiap ronde, tensi panas sudah terlihat sejak awal keduanya masuk ke dalam ring.
Laga Paris Pernandes vs Rudy Golden Boy dipimpin wasit Rino Ukru dan memperebutkan gelar WIC (World Influencer Championship).
Memulai ronde pertama, Paris dan Rudy sama-sama berhati-hati melancarkan serangan.
Baik Paris maupun Rudy, lebih memilih berbalas body shoot, hingga straight sembari mengatur pertahanan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/PARIS-VS-RUDY-Pertandingan-HSS9809.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.