Natal 2025 di Manado
Mega Mall Manado Semakin Padat Jelang Natal 2025
Mereka datang untuk berbelanja kebutuhan Nata mulai dari pakaian hingga perawatan diri.
Penulis: Isvara Savitri | Editor: Isvara Savitri
Ringkasan Berita:
- Menjelang Natal 2025, Mega Mall Manado semakin padat
- Ada yang datang sejak mall dibuka
- Ada yang datang dengan keluarga hingga tetangga
TRIBUNMANADO.COM, MANADO - Aktivitas di Mega Mall Manado, Sulawesi Utara, semakin padat menjelang perayaan Natal 2025.
Sejak pagi hari, pusat perbelanjaan di ibu kota Sulawesi Utara ini telah dipenuhi pengunjung.
Mereka datang untuk berbelanja kebutuhan Nata mulai dari pakaian hingga perawatan diri.
Warga Minahasa Utara, Fransiska, mengaku datang bersama keluarganya sejak mall dibuka pada Senin (22/12/2025) pukul 10.00 Wita.
Ia memilih datang lebih awal untuk menghindari kemacetan akibat lonjakan pengunjung.
"Kami cari pakaian untuk ibadah Natal, lalu mama dan saya ke salon untuk mengecat rambut," ujarnya.
Tak hanya warga sekitar Manado, pengunjung juga datang dari daerah lain di Sulawesi Utara.
Warga Kotamobagu, Grace, mengatakan dirinya bersama keluarga dan tetangga datang rombongan dan menginap di Manado.
“Kami datang ramai-ramai ke Manado dan menginap di Grand Whiz. Ada juga tetangga kami yang muslim ikut," jelasnya.
Mereka datang menggunakan mobil.
Rencananya, Grace dan rombongan pulang besok malam supaya setiba di Kotamobagu bisa persiapan perayaan.
Berikut daftar harga pakaian di Mega Mall Manado:
Kemeja perempuan: Rp 100.000-Rp 300.000/pcs
Celana/rok perempuan: Rp 200.000-Rp 300.000/pcs
| Warga Manado Makan Tinutuan Setelah Natal, Ini Artinya |
|
|---|
| Natal Kedua, Jalan-jalan Utama Manado Lengang |
|
|---|
| Natal Kedua di Manado, Warga Padati Pusat Perbelanjaan |
|
|---|
| Pasar 45 Manado Mulai Ramai H+1 Natal 2025, Warga Beli Kebutuhan hingga Sopir Mikrolet Beroperasi |
|
|---|
| Momen Natal di Pasar 45 Manado Sulut, Warga Masih Cari Baju Untuk Tahun Baru 2026 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/PUSAT-PERBELANJAAN-Suasana-di-Mega-Mall-Manado-Sulawesi-Utara.jpg)