Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Porprov Sulut 2025

Situs Porprov Sulut 2025 Diduga Diserang Hacker, Muncul Foto Bjorka, Ini Penjelasan Panitia

Pagelaran Porprov Sulut 2025 di Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara Sulut, bisa disebut sukses.

Penulis: Arthur_Rompis | Editor: Dewangga Ardhiananta
Tribun Manado/Handout
DIDUGA DISERANG HACKER: Serangan terhadap situs Porprov Sulut 2025 kemarin. Yang jadi perhatian adalah munculnya gambar Bjorka pada laporan hasil pertandingan. Ini menguatkan dugaan bilamana ada serangan hacker pada situs tersebut. 

Ringkasan Berita:

TRIBUNMANADO.CO.ID - Pagelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulawesi Utara (Sulut) 2025 di Kota Manado, Provinsi Sulut, bisa disebut sukses.

Manado menunjukkan kesiapannya sebagai tuan rumah yang baik di Porprov Sulut 2025.

Namun ada sedikit keluhan yakni tidak updatenya situs Porprovsulut.com.

Amatan Tribunmanado.co.id, situs ini sempat kerap ngadat. 

Bahkan selama beberapa hari macet.

Jika pun bisa diakses, infonya tak update.

Yang jadi perhatian adalah munculnya gambar Bjorka pada laporan hasil pertandingan.

Ini menguatkan dugaan bilamana ada serangan hacker pada situs tersebut.

Kurang updatenya situs tersebut membuat warga kesulitan beroleh informasi mengenai perkembangan terkini perolehan medali, berikut jadwal pertandingan.

Pihak panitia saat dikonfirmasi belum memberikan tanggapan, Minggu (23/11/2025) siang.

Namun, di situs tersebut, terdapat keterangan dari panitia mengenai penyebab tidak updatenya situs tersebut.

Poin-Poin Utama alasan 

Keterlambatan Data: 

1 Rekapan data terkesan lambat karena panitia harus menunggu laporan resmi dari TD (Technical Delegate) yang disertai Berita Acara atau Laporan Hasil Pertandingan yang sah.

2 Masalah Teknis (Serangan Website): Website panitia diserang atau diganggu oleh pihak tidak bertanggung jawab sejak dini hari tanggal 22-11-2025 (pukul 01:00).

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved