Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Doa Islam

Tak Banyak yang Tahu! Ternyata Ini 6 Waktu Terbaik untuk Berdoa, Dipercaya Bikin Doa Cepat Terkabul

Waktu mustajab untuk berdoa merupakan saat yang tepat dilakukan setiap umat manusia mengucap segala keinginan pada Allah SWT.

Editor: Indry Panigoro
Meta Ai WhatsApp
BERDOA: Ilustrasi orang Islam sedang berdoa, Sabtu 4 Oktober 2025 yang dibuat Meta Ai WhatsApp. Berikut adalah waktu mustajab untuk berdoa. 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Berdoa adalah cara seorang muslim untuk berkomunikasi langsung dengan Allah SWT, dan ada beberapa waktu yang dianggap mustajab untuk melakukannya. 

Berdoa menjadi cara untuk memperkuat hubungan dengan Allah SWT.

Dalam Islam, ada beberapa waktu yang dianggap paling tepat untuk berdoa, karena pada saat-saat tersebut, doa memiliki kemungkinan besar untuk dikabulkan.

Salah satu waktu yang paling mustajab adalah sepertiga malam.

Pada saat ini, Allah SWT turun ke langit dunia dan memberikan ampunan serta mengabulkan doa-doa hamba-Nya.

Saat sujud juga merupakan waktu yang sangat baik untuk berdoa.

Ketika kita sujud, kita berada dalam posisi yang paling rendah dan dekat dengan Allah SWT. Pada saat itu, kita dapat memanjatkan doa dengan hati yang khusyuk dan penuh harap.

Lebih jelasnya berikut simak waktu terbaik untuk berdoa serta penjelasannya.

1. Sepertiga Malam

Sepertiga malam terakhir merupakan waktu mustajab untuk berdoa. Bahkan merupakan waktu yang paling mustajab.

Sebab Rasulullah mensabdakan terkabulnya doa di waktu itu.

يَنْزِلُ رَبُّنَا تَبَارَكَ وَتَعَالَى كُلَّ لَيْلَةٍ إِلَى السَّمَاءِ الدُّنْيَا حِينَ يَبْقَى ثُلُثُ اللَّيْلِ الآخِرُ يَقُولُ مَنْ يَدْعُونِى فَأَسْتَجِيبَ لَهُ مَنْ يَسْأَلُنِى فَأُعْطِيَهُ مَنْ يَسْتَغْفِرُنِى فَأَغْفِرَ لَهُ

“Rabb kita Tabaraka wa Ta’ala turun ke langit dunia pada sepertiga malam terakhir di setiap malamnya. Kemudian berfirman: ‘Siapa saja yang berdoa kepada-Ku akan Kukabulkan, siapa saja yang meminta sesuatu kepada-Ku akan Kuberi, siapa saja yang memohon ampunan dari-Ku akan Kuampuni‘” (HR. Bukhari dan Muslim)

Sepertiga malam terakhir inilah waktu paling utama untuk menunaikan sholat tahajud.

2. Selesai salat 5 Waktu

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved