Kecelakaan Lalu Lintas
Kecelakaan Maut, Seorang Ayah Tewas Tabrak Mobil Ambulans, Korban Bawa Susu dan Kerupuk Buat Anak
Terjadi kecelakaan maut di wilayah Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan (Sulsel) pada kemarin hari Rabu malam.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Terjadi kecelakaan maut di Kabupaten Jeneponto, Rabu (13/8/2025) malam sekira pukul 22.30 WITA.
Tepatnya kecelakaan maut di Jalan Pahlawan, Kecamatan Binamu.
Lokasi kejadian berjarak 81 km dari Kota Makassar, Ibu Kota Provinsi Sulawesi Selatan.
Waktu tempuh 2 jam 30 menit dengan kendaraan bermotor.
Insiden nahas itu melibatkan kendaraan sepeda motor dengan mobil ambulans.
Mengakibatkan seorang pemotor tewas.
Korban adalah Nur Alang (31), warga Kecamatan Gantarang, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan.
Korban mengendarai sepeda motor Honda Scoopy merah bernomor polisi DD 2980 ZL, melaju dari arah Makassar menuju Kabupaten Bantaeng.
Demikian kata Kanit Laka Lantas Polres Jeneponto, Ipda Abdullah Pabe, Kamis (14/8/2025).
Setibanya di persimpangan, motor korban menabrak sisi kanan ambulans APV merah bernomor polisi DD 9048 G.
Ambulans tersebut milik Puskesmas Bontomatene dan dikemudikan Kasdin (33), warga Kecamatan Turatea, Jeneponto.
Ambulans melintas dari Jalan Alim Bahri menuju Jalan Ishak Iskandar (utara ke selatan).
“Saat menyebrang, tabrakan tak terhindarkan di simpang empat Jalan Pahlawan," kata Ipda Abdullah Pabe.
Benturan keras membuat korban terpental.
Korban terluka terbuka di kepala, patah leher, dan luka lecet di kedua tangan.
kecelakaan maut
Seorang Ayah Tewas Tabrak Mobil Ambulans
Korban Bawa Susu dan Kerupuk Buat Anak
kecelakaan di Jalan Pahlawan
Kecamatan Binamu
Kabupaten Jeneponto
Sulawesi Selatan
Sulsel
kecelakaan lalu lintas
kecelakaan
motor
mobil
Kecelakaan Maut, Seorang Pria Tewas Korban Tabrak Lari Motor |
![]() |
---|
Kecelakaan Maut, Seorang Pemuda Tewas, Korban Hendak Nyalip Lalu Jatuh Terpeleset dan Tertabrak Bus |
![]() |
---|
Kecelakaan Maut, Seorang Kakek Tewas, Becak Motor Tertabrak Motor |
![]() |
---|
Kecelakaan Maut, Seorang Sopir Tewas, Tabrakan Bus dengan Pikap |
![]() |
---|
Kecelakaan Maut, Seorang Pemotor Tewas, Truk Hendak Menyalip Lalu Serempet Motor Hingga Korban Jatuh |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.