Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Kualifikasi Piala Dunia

Daftar 5 Nama Pemain Jepang yang Bobol Gawang Emil Audero, Timnas Indonesia Kalah 6-0

Podium tersebut mengantarkan Timnas Indonesia melanjutkan langkah ke ronde 4 kualifikasi.

Editor: Alpen Martinus
Tribun Manado/Gryfid Talumedun
KUALIFIKASI - Iustrasi Timnas Indonesia vs Jepang. Timnas Indonesia dikalahkan dengan skor 6-0 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Cukup mengejutkan, Timnas Indonesia tak dibiarkan mendapatkan poin oleh Jepang.

Kedua tim main dalam matchday 10 grup C ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Suita Osaka, Selasa (10/6/2025).

Timnas Jepang masih terlalu tangguh untuk Timnas Indonesia.

Baca juga: Hasil Lengkap Indonesia vs Jepang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Tim Garuda Hancur di Osaka

Jepang menampilkan permainan terbaik mereka.

Pun pemain utama diturunkan sejak babak pertama.

Timnas Indonesia pun sebenarnya sudah bermain bagus.

Sehingga hasil 6-0 sudah dianggap bagus, namun perlu evaluasi lagi.

Gawang Timnas Indonesia yang dijaga oleh Emil Audero harus kebobolan melalui brace goal Daichi Kamada (15' & 45+6'), Takefusa Kubo (19'), Ryoya Morishita (55'), Shuto Machino (58') dan Mao Hosoya (81').

Sementara Timnas Indonesia yang diperkuat oleh Ole Romeny hingga Mees Hilgers gagal menciptakan peluang sama sekali ke arah gawang Jepang.

Garuda tanpa shot on goal selama 45x2 menit.

Atas hasil ini, Timnas Indonesia mengunci posisi 4 klasemen akhir grup C.

Garuda mengoleksi 12 poin dari 10 pertandingan.

Podium tersebut mengantarkan Timnas Indonesia melanjutkan langkah ke ronde 4 kualifikasi.

Ronde 4 akan diikuti oleh 6 peserta yang finis di peringkat 3-4 dari masing-masing grup (A-C) ronde 3.

Nantinya total enam tim akan dibagi menjadi dua grup yang memiliki tuan rumah masing-masing.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved