Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Populer

3 Berita Populer Sulawesi Utara, Visi dan Misi YSK-Victor untuk Sulut, Harapan Olly Dondokambey

Inilah daftar berita populer Sulawesi Utara (Sulut) pada hari ini, Sabtu 8 Februari 2025.

Penulis: Tim Tribun Manado | Editor: Erlina Langi
Tribun Manado Rhendi Umar/Fernando Lumowa
BERITA POPULER: Gabungan foto dari kejadian popular di Sulawesi Utara, Sabtu, 8 Februari 2025. Daftar berita popular, seperti Visi dan Misi YSK-Victor untuk Sulut, Harapan Olly Dondokambey Usai YSK-Victor Disahkan Jadi Gubernur dan Wagub Sulut hingga Viral Penemuan Mayat di Mapanget Manado 

Baca Selengkapnya  

2. Ini Harapan Olly Dondokambey Usai YSK-Victor Disahkan Jadi Gubernur dan Wagub Sulut: Semoga Bisa

Sulawesi Utara (Sulut) punya gubernur dan wakil gubernur baru.

Dia adalah Yulius Selvanus Komaling (YSK) dan Victor Mailangkay.

Keduanya baru saja disahkan oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Sulawesi Utara sebagai Gubernur-Wakil Gubernur Sulut terpilih.

YSK-Victor berhasil unggul pada Pilkada 2024.

Mereka berhasil mengalahkan suara Steven Kandouw-Denny Tuejeh dan Elly Lasut-HJP.

Kini YSK-Victor tinggal menunggu waktu dilantik Presiden Prabowo.

Nantinya Prabowo akan melantik YSK-Victor menggantikan Olly Dondokambey-Steven Kandouw sebagai Gubernur-Wagub Sulut masa kerja 2025-2030.

YSK-Victor telah disahkan legislatif melalui rapat paripurna di Gedung Cengkih, Kairagi, Manado pada Jumat (7/2/2025).

Kegiatan ini digelar pasca penetapan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulut untuk Gubernur dan wakil Gubernur Sulut terpilih.

Ketua DPRD Sulut Andy Silangen mengucapkan selamat kepada YSK-Victor.

"Selamat bertugas untuk Gubernur dan Wakil Gubernur yang baru, semoga kepercayaan dan harapan yang diberikan masyarakat Sulut dapat diwujudkan ke depannya. Harapan kami juga sinergi antara DPRD dan pemerintah daerah akan terus kita jalin untuk kesejahteraan masyarakat Sulut," tukas Silangen.

Baca Selengkapnya  

3. Viral Penemuan Mayat di Mapanget Manado, AKP Lesly Lihawa Jelaskan Kronologi

Sumber: Tribun Manado
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved