Kebakaran di Manado
Kebakaran di Teling Atas Manado Sulawesi Utara, 4 Rumah Ludes
Kebakaran terjadi di Teling Atas, Wanea, Manado, Sulawesi Utara, Senin (16/9/2024) pagi. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Penulis: Petrick Imanuel Sasauw | Editor: Isvara Savitri
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Kebakaran terjadi di Lingkungan 7 Kelurahan Banjer, Kecamatan Tikala, yang berbatasan dengan Kelurahan Teling Atas, Kecamatan Wanea, Kota Manado, Senin (16/9/2024).
Akibatnya, empat rumah ludes dilahap si jago merah.
Menurut warga setempat, kebakaran terjadi sekitar pukul 07.00 Wita.
"Kurang lebih pukul 07.00 Wita," ujar salah seorang saksi mata.
Pantauan di lokasi, petugas pemadam kebakaran masih di lokasi.
Rumah rata dengan tanah, hanya tersisa puing-puing.
Petugas masih memadamkan sisa-sisa api di lokasi kejadian.
Banyak warga juga berkumpul di lokasi kejadian.
Menurut informasi, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.(*)
Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Manado dan Google News Tribun Manado untuk pembaharuan lebih lanjut tentang berita populer lainnya.
| 3 Fakta Kebakaran di Manado Kemarin, Ada Alkitab Tak Terbakar, Rumah Rata Tanah hingga Mobil Hangus |
|
|---|
| Terungkap Dugaan Penyebab 2 Rumah di Sario Manado Terbakar, Diduga Api Muncul dari Ini Lalu Merembet |
|
|---|
| Kebakaran 2 Rumah di Sario Tumpaan Manado Sulawesi Utara, Warga Apresiasi Damkar, Ini Alasannya |
|
|---|
| Doa Digelar Bagi Korban Kebakaran di Sario Tumpaan Manado, Terungkap Ada Alkitab yang Tidak Terbakar |
|
|---|
| 2 Rumah di Sario Tumpaan Manado Terbakar, 2 Mobil Hangus, Fortuner Hampir Kena Api |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.