Liga Spanyol
Rekap Hasil dan Klasemen Liga Spanyol: Mbappe Borong 2 Gol, Real Madrid Hantui Barcelona di Puncak
Dalam laga yang berlangsung di Santiago Bernabeu, dua gol Real Madrid dicetak oleh Kylian Mbappe pada menit (67' dan 75').
TRIBUNMANADO.CO.ID - Berikut ini simak hasil dan klasemen Liga Spanyol.
La Liga Spanyol baru saja merampungkan tiga pertandingan pekan ke-4, Senin (2/9/2024) pagi WIB.
Di laga terakhir, Real Madrid berhasil mengalahkan Real Betis dengan skor 2-0.
Dalam laga yang berlangsung di Santiago Bernabeu, dua gol Real Madrid dicetak oleh Kylian Mbappe pada menit (67' dan 75').
Skor 2-0 atas Real Betis lantas membuat Los Blancos kembali ke jalur kemenangan.
Mengingat pada pekan lalu, Real Madrid ditahan imbang Las Palmas 1-1.
• Jadwal BRI Liga 1 Pekan Keempat: Persija Jakarta vs PSM Makassar, Bali United vs Arema FC
Dengan kemenangannya hari ini, kini Real Madrid berada di peringkat dua klasemen dengan raihan delapan poin.
Real Madrid membuntuti Barcelona yang berada di puncak klasemen dengan 12 poin.
Sementara di laga lainnya, Sevilla masih belum bisa mencatatkan kemenangan.
Melawan Girona, Sevilla tumbang dengan skor akhir 0-2.
Kekalahan dari Girona membuat Sevilla berada di posisi dua terbawah klasemen dengan dua kekalahan dan dua hasil imbang.
Namun, Sevilla yang mengemas dua poin lebih apik ketimbang Valencia selaku tim juru kunci.
Sementara itu, pertandingan antara Getafe vs Real Sociedad berakhir dengan skor kaca mata.
Real Madrid vs Real Betis
Real Madrid mengawali pertandingan babak pertama dengan langsung mendominasi penguasaan bola.
Sementara Real Betis lebih memilih menunggu dan sembari melakukan serangan balik saat Madrid kehilangan bola.
Liga Spanyol
Jadwal Liga Spanyol
Hasil Liga Spanyol
klasemen Liga Spanyol
Kylian Mbappe
Real Madrid
Barcelona
| Link Nonton Live Streaming Real Madrid vs Valencia 2 November 2025, Kick Off Pukul 03.00 WIB |
|
|---|
| Real Madrid Tundukkan Barcelona 2-1 di Laga El Clasico, Mbappe dan Bellingham Jadi Momok |
|
|---|
| Prediksi dan Link Streaming Real Madrid vs Barcelona, Laga El Clasico Liga Spanyol Malam Ini |
|
|---|
| Link Live Streaming Real Madrid vs Barcelona Malam Ini, Kick Off Pukul 22.15 WIB |
|
|---|
| Jadwal Liga Spanyol 2025-2026 Pekan ke-10: Laga El Classico Barcelona vs Real Madrid |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Rekap-Hasil-dan-Klasemen-Liga-Spanyol-Mbappe-Cetak-Brace-Real-Madrid-Hantui-Barcelona-di-Puncak.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.