Prakiraan Cuaca
Prakiraan Cuaca Hari Ini Senin 1 Juli 2024: Peringatan Dini Cuaca Ekstrem di Beberapa Wilayah
Info BMKG prakiraan cuaca pada Senin 1 Juli 2024. Peringatan cuaca ekstrem yang berpotensi melanda beberapa wilayah di Indonesia.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Info Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) prakiraan cuaca hari ini, Senin (1/7/2024).
BMKG juga memperingatkan terkait potensi cuaca ekstrem yang mungkin akan melanda sejumlah wilayah di Indonesia.
Potensi cuaca ekstrem berupa hujan lebat, angin kencang, dan petir.
Deputi Bidang Meteorologi BMKG, Guswanto mengungkapkan, cuaca ekstrem disebabkan oleh sirkulasi siklonik yang terpantau di sekitar wilayah Indonesia.
Sirkulasi siklonik terpantau di negara Filipina bagian selatan yang membentuk daerah pertemuan dan perlambatan kecepatan angin (konvergensi).
Daerah konvergensi yang menjadi hasil dari sirkulasi siklonik berada dari Laut Cina Selatan hingga utara Kalimantan Utara, di Kalimantan Utara, dari Sulawesi Tenggara hingga Laut Sulawesi, dan di Maluku Utara.
“Daerah konvergensi lainnya memanjang di Aceh, dari Lampung hingga Bengkulu, di laut Cina Selatan, di Kalimantan Tengah, di Nusa Tenggara Timur (NTT), di Laut Banda dan dari Papua Pegunungan hingga Papua Barat,” kata Guswanto dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Minggu (30/6/2024).
Selain itu, BMKG juga mendeteksi adanya daerah pertemuan angin (konfluensi) terpantau di perairan utara Maluku Utara.
Adanya daerah konvergensi dan konfluensi mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sekitar daerah sirkulasi siklonik, dan di sepanjang daerah yang dilewati konvergensi/konfluensi tersebut.
Lebih lanjut, Guswanto memaparkan rincian wilayah yang berpotensi mengalami cuaca ekstrem pada 1-2 Juli 2024.
Berikut rinciannya wilayah yang berpotensi cuaca ekstrem pada Senin, 1 Juli 2024 :
Wilayah yang berpotensi mengalami hujan lebat, angin kencang, dan petir:
Aceh
Riau
Kepulauan Riau
| Info BMKG Cuaca Ekstrem Hujan Lebat dan Angin Kencang Besok Sabtu 22 November 2025 |
|
|---|
| Peringatan Dini Cuaca di Sulut Malam Ini Jumat 21 November 2025, Berikut Info BMKG |
|
|---|
| Waspada hingga Awas Cuaca Ekstrem Besok Sabtu 22 November 2025, Peringatan Dini BMKG |
|
|---|
| Peringatan Dini Besok Sabtu 22 November 2025, Info BMKG Cuaca Ekstrem Hujan Lebat dan Angin Kencang |
|
|---|
| Peringatan Dini Hari Ini Jumat 21 November 2025, Info BMKG Cuaca Ekstrem Hujan Lebat dan Angin |
|
|---|