Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Viral

Hoaks Iming-iming Hadiah Giveaway Catut Pesohor, Jangan Gampang Percaya!

Pencatutan para figur publik ini untuk menarik perhatian pengguna media sosial dan menjebak agar mereka percaya. 

Penulis: Indry Panigoro | Editor: Indry Panigoro
HO Facebook
Hoaks Iming-iming Hadiah Giveaway Catut Pesohor, Jangan Gampang Percaya! kolase foto artis yang disebut bagi-bagi duit) 

dan untuk saudara2, jika mo tau cara dapat hadiah nya, langsung chat saja wa nya admin kak baim ini.

https://wa.link/viboj5

Hati-hati scamming dan hacking!

Tujuan dari penyebaran hoaks seperti contoh-contoh itu adalah melakukan penipuan, dan mendapatkan keuntungan ekonomi dari para korban yang terjebak. 

Narasi giveaway artis ini adalah hoaks yang dibuat oleh pelaku scamming, yang dikenal dengan scammer, untuk mengambil alih alias hacking akun Facebook seseorang.   

Setelah FB Anda diambil alih, pelaku bisa memanfaatkan akun itu untuk berbagai hal, misalnya penipuan ke sejumlah relasi pemilik akun Facebook. 

Scammer merupakan istilah untuk berbagai bentuk penipuan atau kecurangan, khususnya dalam konteks online. 

Sementara, Hacker atau peretas adalah orang yang menerabas celah keamanan di perangkat lunak atau jaringan komputer. Dengan keterampilan itu, hacker kerap disandingkan dengan berbagai aktivitas jahat. Misalnya, pencurian data, penipuan, pemerasan, dan penguntitan (stalking). 

Taktik scammer 

Taktik yang dilakukan pelaku scammer dan hacker ini di antaranya membuat narasi iming-iming dengan memanfaatkan popularitas figur publik. 

Mereka yang tergiur akan mengeklik tautan yang disertakan, dan mencuri data-data pribadi serta akses akun. 

Setelah data pribadi seperti sandi dan e-mail dimasukkan, seketika itu akun Facebook tak bisa diakses lagi dan di-hack.

Bagaimana agar tak menjadi korban penipuan?

Waspada dan selalu skeptis dengan informasi iming-iming yang Anda terima! Ini adalah kunci tak menjadi korban penipuan.

Apalagi jika meminta mengeklik tautan dan meminta data pribadi Anda.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved