Pilkada Minahasa
Baliho Robby Dondokambey - Vanda Sarundajang Bertebaran di Minahasa Sulut, Kans Pasangan di Pilkada
Belakangan ini sosok Vasung digadang gadang untuk mendampingi Robby Dondokambey yang sudah pasti diusung PDIP di Pilkada Minahasa 2024.
Penulis: Arthur_Rompis | Editor: Alpen Martinus
TRIBUNMANADO.CO.ID - Baliho Robby Dondokambey (RD) - Vanda Sarundajang (Vasung) bertebaran di Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
Selain gambar keduanya, baliho tersebut memuat tagline "Menuju Minahasa Semakin Hebat".
Amatan tribunmanado.co.id, Kamis (9/5/2024), baliho RD - Vasung marak di Pineleng.
Baca juga: Perolehan Suara Sementara Caleg DPR RI Dapil Sulawesi Utara PDIP, Vanda Sarundajang Susul Sumendap
Terdapat sekira empat baliho RD - Vasung ukuran besar yang bertebaran di sejumlah titik.
Belakangan ini sosok Vasung digadang gadang untuk mendampingi Robby Dondokambey yang sudah pasti diusung PDIP di Pilkada Minahasa 2024.
Vasung dianggap sebagai vote getter yang bisa memperpanjang hegemoni PDIP di Minahasa.
Dalam rapat PDIP di kantor DPD PDIP Sulut beberapa waktu lalu, Olly menyebut Minahasa sebagai daerah yang petahananya diusung kembali dan sudah diserahi surat tugas.
Wakil Ketua DPD PDIP Sulut Ferry Wowor menuturkan, Robby Dondokambey disiapkan PDIP untuk tarung di Pilkada Minahasa.
"Minahasa Robby Dondokambey," kata dia. (Art)
Bupati dan Wabup Minahasa Terpilih Robby Dondokambey - Vanda Sarundajang Semangat Ikut Gladi Bersih |
![]() |
---|
Gunakan Pakaian Putih Hitam, RD-Vasung Ikuti Gladi Kotor Jelang Pelantikan Kepala Daerah di Jakarta |
![]() |
---|
Daftar Agenda yang Akan Dilakukan Bupati dan Wabup Minahasa Terpilih RD-Vasung Jelang Pelantikan |
![]() |
---|
DPRD Sahkan Robby Dondokambey - Vanda Sarundajang Sebagai Pemenang Pilkada Minahasa 2024 |
![]() |
---|
KPU Tetapkan Robby Dondokambey - Vanda Sarundajang Bupati dan Wabup Terpilih Pilkada Minahasa 2024 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.