Pilkada 2024
Profil Michaela Paruntu, Kader Golkar yang Masuk Bursa Bakal Calon Kepala Daerah di Sulawesi Utara
Berikut profil Michaella E Paruntu (MEP) yang masuk bursa diusung Golkar Sulawesi Utara untuk jadi calon kepala daerah di Sulut.
Penulis: Tim Tribun Manado | Editor: Dewangga Ardhiananta
TRIBUNMANADO.CO.ID - Simak profil Michaela Elsiana Paruntu atau MEP yang masuk bursa diusung Golkar Sulawesi Utara untuk jadi calon kepala daerah di Sulut.
Berikut ini profil Michaela Elsiana Paruntu.
MEP dikenal sebagai perempuan segudang prestasi di Sulawesi Utara.
MEP aktif di berbagai organisasi sosial maupun keagamaan.
Micha, demikian ia disapa pada pilkada 2020 lalu mencalonkan diri sebagai Bupati Minahasa Selatan, namun gagal.
Dia adalah adik Bupati Minahasa Selatan Christiany Eugenia Paruntu atau Tetty Paruntu.
Michaela Paruntu lahir di Nottingham 1 Oktober 1982.
Ia juga dikenal sebagai dokter sekaligus dosen di Fakultas Kedokteran Unsrat Manado.
Pada tahun 2002, Micha juga menyabet gelar Noni Sulut, kontes kecantikan tertinggi di Sulawesi Utara.
Micha saat ini adalah seorang Penatua Remaja GMIM.
Beberapa aktivitas bernuansa gereja pernah ia kendalikan di Minahasa Selatan yakni, seperti ketua remaja GMIM Imanuel Ranowangko (2018-2019).
Penatua Kolom 11 GMIM Imanuel Ranowangko (2013-2017), Ketua panitia Paskah Remaja Sinode GMIM di Wilayah Tenga Minsel (2016).
Ketua Panitia LKPG Wilayah Amurang (2017), Ketua panitia Pemilihan KPRS GMIM di Wilayah Amurang 1 (2018),
Ketua Panitia perkemahan Pemuda GMIM di wilayah Amurang Minahasa Selatan (2018).
Selain di gereja, Micha juga aktif di kegiatan sosial kemasyarakatan lainnya seperti Palang Merah Indonesia (PMI) Minahasa Selatan, Pramuka Minahasa Selatan, serta Toar Lumimuut Minsel.
Putri ketiga pasangan Prof Dr Ir Jopie Paruntu Msc dan Jenny Johana Tumbuan ini sudah memiliki suami.
Namanya Pnt James Arthur Kojongian ST MM, yang adalah Wakil Ketua DPRD Sulawesi Utara.
Micha Paruntu juga mengabdikan dirinya dalam kegiatan sosial kemasyarakatan seperti saat ini dipercayakan sebagai Ketua PMI Kabupaten Minsel juga Ketua Toar Lumimuut Minahasa Selatan.
Sebagai aktivis yang sangat sibuk, Micha mengaku tetap membagi waktu antara aktivitas pelayanan, pekerjaan, dan keluarga.
Di tengah kesibukannya, ia selalu menyempatkan diri untuk menghabiskan waktu dengan suami dan anaknya.
Apalagi suaminya, James Arthur Kojongian juga punya waktu yang sibuk.
"Saya dan suami bisa ke Jakarta atau Surabaya hanya untuk makan.
Dia suka sekali makan.
Makanan berat seperti chinese food. Pokoknya makanan yang tak ada di sini.
Kalau pun hanya di Manado, paling nonton bareng.
Kadang ketemu hanya untuk makan.
Makan itu jadi quality time untuk kami," terangnya, saat berbincang dengan Tribunmanado.co.id, beberapa waktu lalu.
Micha sendiri tak punya tips khusus untuk menjaga tubuh tetap bugar.
Hanya makan makanan sehat dan olahraga.
Micha tak bisa untuk tak olahraga.
"Saya rutin ngegym.
Saya tak minum vitamin apa-apa.
Yang penting makan sehat, olahraga.
Pokoknya hidup sehat saja," ucapnya.
Begitu pula dengan kecantikan.
Micha tak merawat diri secara khusus.
"Yang penting rajin cuci muka," ucapnya.
Diusung di Pilkada Minsel 2024
DPD Partai Golkar Sulawesi Utara (Sulut) dipastikan akan mengusung Michaella E Paruntu (MEP) sebagai bakal calon Bupati Minahasa Selatan.
Bahkan Golkar Sulut telah memberikan surat tugas kepada MEP.
Hal itu dibenarkan oleh Ketua Bidang OKK DPD Partai Golkar Sulut Feryando Lamaluta.
"Surat penugasan kepada ibu MEP," ujar Feryando, Selasa (12/3/2024).
Kata Feryando meskipun tidak berkoalisi, Golkar Minsel berhak mengusung MEP.
"Golkar di Minsel berhak mengusung tanpa koalisi," tandas.
Ia mengungkapkan terkait wakil yang akan mendampingi MEP saat ini masih berproses.
"Sangat mungkin wakil dari luar partai, semuanya berproses dan disurvei," pungkasnya.
Daftar Kader Partai Golkar yang Masuk Bursa Bakal Calon Kepala Daerah di Sulawesi Utara
Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar mengundang bakal calon kepala daerah/bakal calon wakil kepala daerah kader di seluruh Indonesia untuk acara silaturahmi dan pengarahan Ketua Umum DPP Partai Golkar.
Acaranya digelar Sabtu 6 April 2024 Pukul 15.00 WIB di Ballroom Lantai 2 Grha Golkar Kantor DPP Partai Golkar Jalan Anggrek Neli Murni XI Kemanggisan Jakarta Barat.
Juru Bicara DPD Partai Golkar Sulawesi Utara Feryando Lamaluta mengatakan yang berangkat untuk hadir acara tersebut adalah Ketua DPD 1 Partai Golkar Provinsi Sulut Tetty Paruntu dan 15 Ketua DPD Kabupaten Kota di Sulut.
"Manado ada juga pak Imba," ujar Feryando kepada tribunmanado.co.id, Sabtu 6 April 2024.
Berikut Daftar Nama Kader Golkar Sulut yang Hadir Acara Silaturahmi Partai Golkar di Jakarta:
Ketua Golkar Provinsi Sulut : Tetty Paruntu
Ketua Golkar Kabupaten Minahasa Utara : Edwin Nelwan
Ketua Golkar Kota Manado Meykel Damopolii
Jimmy Rimba Rogi
Ketua Golkar Kota Tomohon : Miky Junita Linda Wenur
Ketua Golkar Kabupaten Bolmong : Aditya Moha
Ketua Golkar Kabupaten Minahasa : Adrie Kamasi
Ketua Golkar Kabupaten Minahasa Selatan : Michaela Paruntu
Ketua Golkar Kabupaten Minahasa Tenggara : Tonny Lasut
Ketua Golkar Kabupaten Bolaang Mongondow Timur : Feriyando Lamaluta
Ketua Golkar Kota Bitung : Pricila Cindy Wurangian
Ketua Golkar Kabupaten Bolaang Mongondow Utara : Saiful Ambarak
Ketua Golkar Kabupaten Sangihe : Jabes Esra Gagana
Ketua Golkar Kabupaten Siau Tagulandang Biaro : Ronald Takarendehang
Ketua Golkar Kabupaten Kepulauan Talaud : Yopie Saraung
Ketua Golkar Kota Kotamobagu : Djelantik Mokodompit
Ketua Golkar Kabupaten Bolsel : Hartina Badu.
Bursa Bakal Calon Kepala Daerah dari Golkar di Sulawesi Utara
Untuk Sulawesi Utara sebelumnya sudah ada nama-nama kader Golkar yang masuk bursa bakal calon gubernur, bupati dan wali kota.
Berikut Daftar Nama Kader Golkar Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur, Bupati, Wali Kota pada Pilkada Sulawesi Utara:
Bakal calon Gubernur Sulut:
Tetty Paruntu
Kabupaten Minahasa Utara :
Edwin Nelwan
Andhika Baramuli
Jopie Lengkong
Kota Manado
Jimmy Rimba Rogi
Meykel Damopolii
Philips Makawarung
Kota Tomohon
Miky Junita Linda Wenur
Djemy Sunda
Jilly Gabriel Eman
Syerly Adeline Sompotan
Kabupaten Bolmong
Aditya Moha
Raski Mokodompit
Kabupaten Minahasa
Adrie Kamasi
Inggried Sondakh
Stesy Runtu
Oklen Waleleng
Kabupaten Minahasa Selatan
Michaela Paruntu
Kabupaten Minahasa Tenggara
Tony Lasut
Kabupaten Bolaang Mongondow Timur
Feriyando Lamaluta,
Tommy Sumendap
Edsuko Tendean
Kota Bitung
Pricila Cindy Wurangian
Erwin Wurungian
Kabupaten Bolaang Mongondow Utara
Saiful Ambarak
Taufik Basalama
Kabupaten Sangihe
Jabes Esra Gagana
Kabupaten Siau Tagulandang Biaro
Ronald Takarendehang
Kabupaten Kepulauan Talaud
Yopie Saraung
Devit Bee
Kristian Aesong
Kota Kotamobagu
Djelantik Mokodompit
Herdy Korompot
Eka Mashoeri
Kabupaten Bolsel
Hartina Badu
(TribunManado.co.id)
Baca Berita Tribun Manado di Google News
WA TribunManado.co.id : KLIK
Tayang di TribunManado.co.id dan TribunManado.co.id
Daftar Daerah yang Akan Gelar PSU, Putusan Mahkamah Konstitusi Senin 24 Februari 2025 |
![]() |
---|
Sosok Trisal Tahir Peraih Suara Terbanyak Palopo Terancam Batal Jadi Wali Kota, Harta Hampir Rp 1 T |
![]() |
---|
Daftar Lengkap 481 Kepala Daerah yang Telah Dilantik pada 20 Februari 2025 |
![]() |
---|
Daftar 15 Kepala Daerah di Sulawesi Utara yang Resmi Dilantik Hari Ini Kamis 20 Februari 2025 |
![]() |
---|
Daftar Bupati Terkaya di Papua yang Telah Dilantik pada 20 Februari 2025 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.