Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Jokowi-Prabowo Duet atau Duel Pasca-Pilpres 2024? Begini Analisa Ray Rangkuti dan Qodari

Isu renggang hubungan Presiden Joko Widodo dan Presiden terpilih Prabowo Subianto ramai di publik.

|
Editor: Lodie Tombeg
Tangkapan layar Kompas.TV
Jokowi dan Prabowo (bagian atas), M Qodari (tengah bawah) dan Ray Rangkuti (kanan bawah). Isu renggang hubungan Presiden Joko Widodo dan Presiden terpilih Prabowo Subianto ramai di publik. 

TRIBUNMANADO.CO.ID, Jakarta - Isu renggang hubungan Presiden Joko Widodo dan Presiden terpilih Prabowo Subianto ramai di publik.

Menurut pengamat politik dari Indobarometer M Qodari, Jokowi dan Prabowo adalah duet yang baik. Tapi ada pandangan lain yang menyebutkan keduanya duel.

"Tergantung dari sudut pandang. Kalau saya melihat keduanya duet," kata Qodari dikutip dari Kompas.TV pada Jumat 22 Maret 2024.

Qodari menjelaskan, membaca arah Jokowi dan keluarganya tak bisa dilihat dari kacamata biasa saja.

Dia mencontohkan Gibran Rakabuming saat debat cawapres. Publik menganggap remah, tapi Gibran tampil diluar ekspektasi.

Dia menegaskan, Jokowi dan Prabowo adalah dwitunggal. "Bukan mustahil Pak Prabowo memberikan ruang bagi Pak Jokowi untuk menguatkan konsolidasi politik," kata dia.

Direktur Lingkar Madani Ray Rangkuti perpandangan sinyal adanya kerenggangan antara Jokowi dan Prabowo adalah susuatu yang lumrah.

"Dulu keduanya dipertemukan oleh kekuasaan dan dipisahkan kekuasaan," ujar Rangkuti.

Nah setelah kekuasaan didapatkan, problem kedua siapa yang lebih menguasai. "Apakah presiden terpilih merasa lebih berkuasa atau presiden yang merasa lebih berjasa," katanya.

Cawapres terpilih Gibran Rakabuming membantah hubungan Jokowi-Prabowo renggang.

Isu kerenggangan muncul ketika Jokowi tidak menyalami Prabowo pada acara zakat Basznas pada 13 Maret lalu. Kemudian Gibran tak hadir bersama Prabowo saat mengumuman hasil Pilpres 2024 oleh Komisi Pemilihan Umum pada 20 Maret.

(Tribun)

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved