Kabar Artis
Ivan Gunawan Kembali Sindir KPI, Singgung Sosok Laki-laki yang Manggung Pakai Headpiece dan Earpiece
"KPI ke mana?" tanya Ivan Gunawan. Igun baru-baru ini kembali menyindir Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).
Hal itu diungkapkan dalam unggahan terbaru Ivan Gunawan di akun Instagram-nya, @ivan_gunawan.
Dalam unggahannya, Igun tampak baru saja mengadakan acara syukuran dan pengajian dalam rangka memperingati hari ulang tahunnya.
Acara tersebut diselenggarakan di rumah pribadi Ivan Gunawan pada Kamis (11/1/2024).
Tampak meriah karena acara dihadiri oleh rombongan dari panti asuhan, kerabat artis, hingga keluarga terdekatnya.
Dalam caption-nya, Ivan Gunawan kembali mengungkit kejadian yang baru dialaminya kemarin.
Ivan Gunawan memberi pesan menohok kepada pihak yang telah menghakiminya dan penampilannya, beberapa waktu lalu.
Ivan Gunawan meminta mereka untuk berkaca.
Yakni apakah ibadah mereka sudah lebih baik darinya, sehingga berani menghakiminya.
"Teruntuk kalian Yg pernah menghakimi aku & penampilan ku...,,, silahkan kalian berkaca
Apakah SHOLAT mu sudah lebih bagus dr SHOLAT ku ???
Apakah SEDEKAH mu lebih ikhlas dr SEDEKAH ku ???
Apakah kamu sudah paham betul cara BERSYUKUR ????
Kalo hidup kalian SEMPURNA aku terima km MENGHAKIMI ku !!!!!!
Tapi aku nga yakin mohon maaf," ujar Ivan Gunawan melalui caption, dilansir dari posting-an Instagram @ivan_gunawan, Jumat (12/1/2024).
Tampak dalam unggahan tersebut, Igun membagikan fotonya sedang memberikan sambutan di acara syukuran ulang tahun kemarin.
Firasat Uya Kuya Sebelum Rumah Dijarah Massa, Ngaku Sudah Ikhlas |
![]() |
---|
Chikita Meidy Bongkar Kelakuan Suami: Sering Main Aplikasi Kencan, Sembunyikan Identitas Asli |
![]() |
---|
Erika Carlina Melahirkan, DJ Bravy Setia Mendampingi hingga Abadikan Momen Spesial |
![]() |
---|
Gelar Resepsi Pernikahan Hari Ini, Luna Maya dan Maxime Bouttier: Untuk Yang Belum Sempat Datang |
![]() |
---|
Pantas Bahagia, Ternyata Ini 5 Sifat Irwan Mussry yang Bikin Maia Estianty Kepincut |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.