Sulut United
Indonesian Football e-League Segera Bergulir, Sulut United Kirim 2 Atlet, Pernah Juara Nasional
Indonesian Football e-League atau IFeL membuat terobosan baru dengan menggelar Trilogy of IFeLeague
Penulis: Fernando_Lumowa | Editor: Chintya Rantung
TRIBUNMANADO.CO.ID - Indonesian Football e-League atau IFeL membuat terobosan baru dengan menggelar Trilogy of IFeLeague.
Trilogy of IFeLeague akan dibuka dengan turnamen antarklub Liga 1 dan Liga 2 bertajuk Indonesian e-Football Cup.
Event tersebut bakal digelar pada 28 Oktober-11 November 2023.
Setelah menggulirkan Indonesian e-Football Cup, IFeL bakal memutar IFeL Liga 1 dan IFeL Liga 2. Dua turnamen tersebut akan digelar secara bersamaan.
Sepuluh klub Liga 1 akan main di Trilogy of IFeLeague.
Meliputi Borneo FC, Dewa United, Persita Tangerang, Persis Solo, Bhayangkara FC, PSS Sleman, Arema FC, Madura United, Persik Kediri, dan Bali United.
Sementara dari Liga 2, ada sembilan klub.
Mereka adalah FC Bekasi City, Kalteng Putra, Malut United, Nusantara United, Persekat Tegal, Perserang Serang, Persijap Jepara, Persiraja Banda Aceh, dan Sulut United.
Sulut United menjadi peserta dari kompetisi olahraga elektronik (eSport) ini yang akan memainkan game eFootball melalui console Play Station 5.
Ini menjadi musim kedua Sulut United berpartisipasi dalam Liga eSport tingkat nasional ini.
Musim kali ini Sulut United menurunkan atlet atas nama Marciano Lindia asal Kota Manado untuk atlet console.
Sementara untuk atlet mobile menurunkan pemain atas nama Rengga Sheva asal Jawa Timur yang punya catatan baik yaitu pernah menjadi juara nasional bersama tim Zeus Gaming.
"IFel kali ini kami sebutnya Trilogy of IFeLeague karena gabungan dari Liga 1 dan Liga 2," ujar CEO IFeL, Putra Sutopo dalam keterangan ke Tribunmanado.co.id, Jumat (27/10/2023).
"Ini persaingannya belum terlihat karena belum ada tim yang menonjol dan kami tambahkan dengan mobile juga.
Tapi menurut saya IFel tahun ini lebih bisa bersaing daripada tahun lalu," katanya menambahkan.
| Sulut United Mulai Kompetisi dari Liga 4 |
|
|---|
| SUFA Harus Terus Ada, Harapan Pemerhati Bola Sulut Pasca Degradasi Sulut United dari Liga 2 |
|
|---|
| Potret Latihan Resmi Sulut United Jelang Laga Hidup Mati Melawan Persijap Jepara |
|
|---|
| Sulut United Bertolak ke Pemalang, Optimis Tatap Laga Versus Persijap Jepara |
|
|---|
| Peluang Bertahan di Liga 2 Tipis, Sulut United Berjuang Sampai Titik Akhir |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.