Doa Kristen
Contoh Doa Kristen Malam Hari Sebelum Tidur
Tuhan, saya mengaku segala dosa dan kesalahan yang saya perbuat hari ini, baik yang disengaja maupun tidak disengaja.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Berdoa merupakan komunikasi antara manusia dengan Tuhan.
Ada berbagai doa yang dipanjatkan umat Kristiani salah satunya doa sebelum tidur.
Doa malam menjadi rutinitas sebelum tidur setelah menjalani kegiatan sepanjang hari.
Berikut ini beberapa contoh doa sebelum tidur:
Doa Sebelum Tidur Kristen Mohon Pengampunan
Ya Tuhan, saat ini saya berada di hadapan-Mu untuk memohon perlindungan dan berkat saat saya akan tidur.
Terima kasih atas kasih sayang-Mu yang tak pernah berubah dan selalu menyertai hidup saya.
Tuhan, saya mengaku segala dosa dan kesalahan yang saya perbuat hari ini, baik yang disengaja maupun tidak disengaja.
Saya memohon ampunan atas dosa-dosa saya dan berjanji untuk tidak mengulanginya lagi.
Saat ini, saya menyerahkan hidup saya dan segala sesuatu yang ada pada-Mu.
Terima kasih atas semua berkat yang telah Kau berikan pada hidup saya.
Terima kasih atas kebahagiaan, kesenangan, dan cobaan yang Kau berikan pada saya, semuanya memperkaya hidup saya.
Sekarang, saya memohon agar Kau melindungi saya dari segala bahaya dan marabahaya pada malam ini.
Saya berdoa agar Engkau menjaga keluarga saya, saudara-saudara saya, dan teman-teman saya dari segala bahaya dan menjaganya dengan kasih sayang-Mu.
Tuhan, semoga saya dapat bangun besok pagi dengan tubuh yang sehat dan pikiran yang jernih.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Ilustrasi-doa-vsxc.jpg)