Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

KKSS

Istri Salahuddin Ganggong Meninggal, KKSS Manado Sulawesi Utara Berduka

Darmiah Tahir SP meninggal di pesawat dalam perjalanan pulang dari Jeddah (Arab Saudi) ke Makassar, Sulawesi Selatan

Dokumen KKSS Mapanget
Almarhumah Darmiah Tahir, istri Salahuddin Ganggong 

TRIBUNMANADO.CO.ID, Manado - Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan atau KKSS Manado berduka. 

Istri Ketua KKSS Manado Salahuddin Ganggong yakni Hj Darmiah Tahir SP meninggal di pesawat dalam perjalanan pulang dari Jeddah (Arab Saudi) ke Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat (15/9/2023). 

“Kira-kira sekitar dua jam sebelum mendarat di Makassar, Ibu Darmiah meninggal,” ujar Ketua KKSS Mapanget Herianto, Sabtu (16/9/2023) malam. 

Darmiah Tahir bersama suami, orangtua dan anak-anak mereka sebelumnya masih sempat menunaikan ibadah umrah bersama di Tanah Suci Mekah dan Madinah. 

Dari Kota Makassar, jenazah Darmiah Tahir kemudian diterbangkan ke Kota Manado, Sulawesi Utara, Jumat (15/9/2023) malam. 
 
Ratusan pelayat yang didominasi warga KKSS di Manado dan sekitarnya berdatangan mulai saat jenazah tiba di Bandara Sam Ratulangi Manado, disemayamkan di rumah duka, hingga dikuburkan.

Ketua KSSS Manado Salahuddin Ganggong_1
Ketua KSSS Manado Salahuddin Ganggong (songkong hitam) dan para pelayat di rumah duka di Manado, Sulawesi Utara, Sabtu (16/9/2023).

Saking banyaknya yang menjemput, mobil jenazah telah tiba di dekat Freshmart Paniki, kendaraan sebagian rombongan masih ada di bandara. 

Almarhumah dikuburkan di Kampung Bugis, Dendengan Dalam, Kecamatan Paal Dua, Kota Manado, Sabtu (16/9/2023) seusai shalat lohor.

Terlihat melayat di antaranya Ketua KKSS Sulut Guntur Mangewangi, Ketua KKSS Kota Bitung Ruslan Abdul Gani, Herianto beberapa lainnya. 

Sejumlah pengurus dan angota Ikatan Wanita Sulawesi Selatan (IWSS) Sulut juga hadir di rumah duka. 

“Kasiang kanget sekali baca ini info. Almarhumah orang baik,” tulis anggota DPRD Manado Nur Amalia di grup whatsApp KKSS Mapanget. (*)

 

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved