Budiman Sudjatmiko
Harap-Harap Cemas Budiman Sudjatmiko Tunggu Sanksi dari PDIP karena Dukung Capres Prabowo
Budiman Sudjatmiko cemas menunggu sanksi dari PDIP karena dukung Capres Prabowo. Tak ingin dipecat dari PDIP sebagai anggota partai.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Budiman Sudjatmiko berharap tidak akan dipecat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) meski harus mendapatkan sanksi.
Hal itu karena manuver Budiman sendiri yang mendeklarasikan dukungan terhadap bakal capres dari Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
Dukungan Budiman terhadap Prabowo Subianto menuai reaksi negatif dari PDIP
Pasalnya, Budiman mendeklarasikan dukungan terhadap lawan politik PDIP.
Diketahui, PDIP saat ini telah mempersiapkan Ganjar Pranowo sebagai Capres 2024.
Namun Budiman Sudjatmiko yang kini berstatus anggota atau politikus PDIP ini berharap dirinya tidak disanksi pemecatan oleh partainya.
"Tapi sanksinya tidak harus dipecat. Saya sih berharap itu," kata Budiman, Sabtu (19/8/2023).
Tetapi jika dukungannya kepada Prabowo berujung pemecatan, Budiman mengaku ia akan merasa sangat sedih.
Salah satu anggota Aktivis 98 ini mengatakan sudah ada bertemu dengan Sekjen Hasto namun pada 18 Juli 2023, namun belum ada surat resmi berisi sanksi yang dia terima sejauh ini.
"Jika memang ada sanksi untuk saya. Saya harap yang saya lakukan bisa jadi bahan diskusi.
Mungkin saja partai bisa beraliansi dengan Gerindra, misal seperti itu," pungkasnya.
Lalu Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyebut sanksi itu akan diumumkan DPP PDIP pada Senin (21/8/2023).
Sekjen Hasto menyebut kubu pro-Prabowo telah melakukan pembajakan terhadap kadernya, Budiman.
Dengan begitu menurutnya, kubu Prabowo justru membuktikan ketidakpercayaan diri dalam menghadapi Pilpres 2024.
Baca juga: Nyatakan Dukungan ke Prabowo Subianto, Berikut Sosok Budiman Sujatmiko
Dua opsi untuk Budiman
| Peringatan Dini Cuaca Rabu 5 November 2025, Info BMKG Wilayah Waspada Hujan Sedang hingga Lebat |
|
|---|
| Chord Gitar Lagu Namamu Di Hatiku - Andra Respati - Kunci Gitar G |
|
|---|
| Gempa Terkini di Papua Rabu 5 November 2025, Info BMKG Berpusat di Darat |
|
|---|
| Chord Gitar Lagu Minang Timur - Atta Music feat Juan Reza - Kunci Gitar C |
|
|---|
| Kecelakaan Tragis, 3 Orang Tewas, Mobil dan Motor Tertabrak Kereta Api |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/budiman-sudjatmiko-cemas-saat-menunggu-sanksi-dari-pdip-karena-dukung-capres-prabowo.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.