Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Kesehatan

Hindari Rabies, Hewan Peliharaan Juga Perlu Divaksin

Untuk menghindari rabies, memberi vaksin kepada hewan peliharaan ternyata juga penting. Vaksin rabies diberikan satu tahun sekali.

Editor: Isvara Savitri
HO
Pemberian vaksin rabies kepada anjing dan kucing dalam rangka Hari Rabies Sedunia di Lapangan Sparta Tikala Manado, Rabu (21/09/2022). 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Akhir-akhir ini muncul kasus rabies di beberapa daerah.

Tak jarang korbannya adalah pemilik yang digigit binatang peliharaannya sendiri.

Hal itu tentu memunculkan kekhawatiran banyak orang.

Di sisi lain, masih banyak yang mengira bahwa rabies hanya berasal hewan liar.

Padahal, binatang peliharaan juga bisa menularkannya.

Untuk itu, penting bahwa binatang peliharaan juga diberi vaksin rabies.

Pentingnya vaksin rabies untuk hewan peliharaan

Rabies adalah salah satu penyakit zoonosis tertua, disebabkan oleh Lyssavirus yang bisa menyerang saraf dan otak.

Penyakit ini bisa menular pada hewan berdarah panas seperti anjing, kucing, kera, sapi, kerbau, dll.

"Akan tetapi, yang paling sering, sekitar 90 persen penularan rabies adalah anjing sisanya kera, kucing," terang dokter hewan jebolan Universitas Gadjah Mada, drh. Maya Fajar Puspita.

Baca juga: Tokoh Muda Bali Antar Ganjar Pranowo Pakai Mobil Bersejarah Milik Fatmawati ke Lokasi Acara Gen Z

Baca juga: Kalender Jawa Hari Ini Sabtu 17 Juni 2023, Weton Sabtu Wage, Melambangkan Ini

Umumnya, rabies ditularkan kepada manusia lewat gigitan, cakaran, dan jilatan pada kulit yang luka oleh hewan yang terinfeksi.

Risiko penularan berlaku pula hewan peliharaan yang tidak pernah keluar rumah dan asupan makannya terjaga.

Oleh sebab itu, vaksinasi rabies menjadi cara pencegahan utama yang bisa dilakukan pemilik hewan peliharaan.

"Hewan peliharaan yang full indoor dan makannya terjaga juga tetap harus vaksinasi rabies karena virus bisa datang dari mana saja," terang Dokter Maya, yang juga tenaga kesehatan di Puskeswan Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat.

"Vaksinasi juga demi melindungi hewan peliharaan dan pemiliknya karena sifatnya fatal."

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Tenggara (Mitra) melalui Dinas Pertanian (Distan) melakukan tindakan terhadap anjing yang berpotensi menyebarkan penyakit rabies di Kecamatan Silian Raya, Mitra, Sulawesi Utara, Kamis (1/8/2022).
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Tenggara (Mitra) melalui Dinas Pertanian (Distan) melakukan tindakan terhadap anjing yang berpotensi menyebarkan penyakit rabies di Kecamatan Silian Raya, Mitra, Sulawesi Utara, Kamis (1/8/2022). (HO)
Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved