Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

SEA Games 2023

Update Perolehan Medali SEA Games 2023, Indonesia Ranking Kedua dengan Total 27 Medali

Kontingen Indonesia meroket ke peringkat kedua klasemen medali SEA Games 2023 setelah meraih delapan medali emas pada Sabtu (6/5/2023).

Editor: Glendi Manengal
Instagram timindonesiaofficial
Update perolehan medali Indonesia di SEA Games 2023, Rangking Kedua 

TRIBUNMANADO.CO.ID -  Update perolehan medali Indonesia di SEA Games 2023.

Diketahui pada Sabtu kemarin Indonesia banyak mendulang medali.

Bahkan ada 8 medali emas yang didapatkan pada Sabtu 6 Mei 2023.

Terkait hal tersebut kini Indonesia berada di peringkat kedua klasemen SEA Games 2023.

Dimana diperingkat satu masih dipegang tuan rumah Kamboja.

Baca juga: Arti Mimpi Babi Hutan, Bisa Jadi Pertanda Anda Telah Melakukan Kesalahan, Ini Tafsir Lengkapnya

Baca juga: Jadwal SEA Games 2023 Hari Ini, Minggu 7 Mei: Sepak Bola, Voli Putra hingga Karate Bertanding

Kontingen Indonesia meroket ke peringkat kedua klasemen medali SEA Games 2023 setelah meraih delapan medali emas pada Sabtu (6/5/2023).

Indonesia yang sempat tertahan di peringkat kelima, kini berhasil mengungguli sembilan negara lain, termasuk Thailand dan Filipina.

Kontingen Indonesia hanya tertinggal dari tuan rumah Kamboja yang masih menduduki posisi puncak klasemen SEA Games 2023.

Indonesia mulai naik ke papan atas klasemen medali SEA Games 2023 Kamboja setelah mampu membuka keran emas lewat penampilan impresif atlet bernama Rashif Amila Yaqin.

Rashif Amila Yaqin menjadi penyumbang medali emas pertama untuk Indonesia setelah dirinya berhasil memenangi nomor perlombaan aquatlon perseorangan putra.

Dia mengalahkan 17 atlet lainnya dalam perlombaan yang berlangsung di Kep Town Beach, Kep, Kamboja, pada Sabtu (6/5/2023) pagi WIB tersebut.

Setelah itu, medali emas lain untuk Indonesia datang dari cabang olahraga atletik.

Tim atletik Indonesia sejauh ini telah meraih tiga medali emas berkat perjuangan Agus Prayogo (maraton putra), Odekta Naibaho (maraton putri), dan Hendro Yap (20 kilometer jalan cepat).

Selain atletik, Indonesia juga berhasil meraih dua medali emas di cabor bersepeda.

Raihan medali emas di cabor bersepeda disumbangkan oleh Feri Yudoyono dan Sayu Bella Sukma Dewi.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved