Berita Viral
Viral Kisah Guru Honorer di Gorontalo, Promosikan Ginjalnya di Facebook karena Tak Digaji
Viral kisah seorang guru honorer di Sekolah Dasar (SD) Negeri 14 Botumoito, Kabupaten Boalemo, Gorontalo menjual ginjal melalui Facebook.
Penulis: Tirza Ponto | Editor: Tirza Ponto
TRIBUNMANADO.CO.ID - Kisah seorang guru honorer jual ginjal melalui Facebook viral.
Guru honorer tersebut diketahui bekerja di Sekolah Dasar (SD) Negeri 14 Botumoito, Kabupaten Boalemo, Gorontalo.
Alasannya berniat menjual ginjalnya pun terungkap.
Ternyata memiliki gaji yang terbilang kecil, gaji Nurhayati Saidi pun diakui tak kunjung dibayarkan selama dua bulan.
Ibu dari tiga orang anak ini lantas kehabisan akal dan mempromosikan ginjalnya di media sosial Facebook.
Unggahan Nurhayati di media sosial tersebut pun viral pada Minggu (5/3/2023).
Berprofesi guru honorer, Nurhayati mengaku hanya dibayar Rp 900 ribu setiap bulannya.
"Itu kan buat kebutuhan, bukan cuma buat saya pribadi, anak-anak saya kasihan," ujar Nurhayati, dikutip dari kanal YouTube Kompas TV, Selasa (7/3/2023).
Meminta belasan kasihan pengguna Facebook, Nurhayati pun mau menjual ginjalnya.
"Kalau ada orang mau, saya mau ini (jual ginjal -red)."
Nurhayati lakukan hal tersebut demi memenuhi kebutuhan ketiga anaknya.
Karena gaji yang tak kunjung dibayar, Nurhayati sudah tak memiliki apa pun untuk membiayai anaknya.
"Yang penting anak-anak saya kebutuhan terpenuhi," ucapnya.
Viral promosi jual ginjal Nurhayati akhirnya sampai di telinga Dinas Pendidikan Kabupaten Boalemo.
Kepala Bidang Pembinaan Guru dan Tenaga Kependidikan Dinas Pendidikan Kabupaten Boalemo, Rikson Utiarahman mengatakui pihaknya belum membayar gaji guru honorer di wilayahnya.
| Sosok SA Begal yang Babak Belur Dihajar Korban, Korbannya Ternyata Bukan Orang Sembarangan |
|
|---|
| Sosok Warseno, Suami Rela Robohkan Rumahnya Sendiri Usai Pergoki Istri Selingkuh: Kembali Jadi Tanah |
|
|---|
| Suami Nekat Robohkan Rumah, Gara-gara Sakit Hati Istrinya Selingkuh dengan Temannya |
|
|---|
| Baru Terungkap Fakta Mengejutkan Soal Melda Safitri, Ternyata 2 Hal Ini yang Bikin JS Menceraikannya |
|
|---|
| Sosok Randika Alzatria, Pria yang Viral Meninggal Kelaparan saat Merantau, Ternyata Anak Broken Home |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Viral-kisah-seorang-guru-honorer-SD-di-Gorontalo-menjual-ginjal-melalui-Facebook.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.