Piala Dunia 2022
Wayne Rooney Kepada Harry Kane Usai Gagal Penalti Melawan Prancis: 'Tegakkan Kepala Mu'
Wayne Rooney berikan dukungan kepada Harry Kane usai gagal penalti dan kalah saat Inggris melawan Prancis.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Mantan Kapten Timnas Inggris, Wayne Rooney menulis sebuah pesan untuk Harry Kane di media sosial Twitternya, Minggu (11/12/2022) setelah kekalahan The Three Lions atas Prancis di babak perempat final Piala Dunia 2022.
Wayne Rooney memberikan dukungan kepada Harry Kane setelah gagal mengeksukusi penalti kedua saat melawan Prancis.
Diketahui, Harry Kane gagal mengeksekusi penalti ketika Inggris vs Prancis di babak perempat final Piala Dunia 2022, Minggu (11/12/2022) dini hari WIB di Stadion Al Bayt.
Atas kegagalan penalti Harry Kane itu, pasukan Gareth Southgate kalah atas Prancis dengan skor 1-2.
Dengan kekalahan tersebut, langkah Harry Kane dan kawan-kawan di Piala Dunia 2022 harus terhenti.
Pesan Wayne Rooney untuk Harry Kane
Melihat Kane yang gagal membawa Timnas Inggris melangkah lebih jauh di Piala Dunia 2022, Rooney pun menuliskan beberapa kalimat untuk pemain Tottenham Hotspur tersebut.
Pria yang saat ini menjadi pelatih tersebut tahu bagaimana rasanya ketika gagal mengeksekusi penalti.

Wayne Rooney pun berharap agar Kane bisa mengangkat kepalanya dan patut berbangga terhadap pencapaian skuad Timnas Inggris di Piala Dunia 2022.
"Benar-benar patah hati untuk para pemain, tetapi bangga dengan cara mereka memainkan turnamen ini dan mereka harus bangga."
"Selamat kepada Harry Kane karena menyamai rekor, dia akan segera memiliki rekor itu sendirian dan tidak bisa memikirkan orang lain yang lebih baik untuk mengambil alih."
"Tegakkan kepala Anda, Harry," tulis Rooney di akun Twitter @WayneRooney.
Prancis disebut hanya beruntung
Pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps, mengatakan kelolosan Les Bleus ke semifinal Piala Dunia 2022 sedikit berbau keberuntungan meski dihukum dua penalti.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/wayne-rooney-kepada-harry-kane-usai-gagal-penalti-melawan-prancis.jpg)