Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Pilpres 2024

Hasil Safari Anies Baswedan di Sumatera, Bergerak Bersama dan Rapatkan Barisan

Di tiap kota yang dikunjunginya, Anies tak hanya bertemu dengan para pengurus partai NasDem dan para relawannya.

Editor: Alpen Martinus
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberikan sambutan saat pengumuman deklarasi Calon Presiden 2024 dari Partai Nasdem di Nasdem Tower, Jakarta, Senin (3/10/2022). 

Terima kasih atas sambutan hangat teman-teman, sejak dari mendarat di bandara, lalu pertemuan dengan relawan, tokoh lintas agama, tokoh masyarakat hingga rapat akbar," tuli Anies.

Kemudian, Anies pun mulai menyinggung tahun 2024 mendatang yang disebutnya jadi kesempatan untuk mewujudkan keadilan sosial seperti yang dicita-citakan pendiri bangsa ini.

"Republik ini didirikan untuk memberikan keadilan sosial bagi seluruh rakyatnya. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

Di 2024 kita ada kesempatan untuk menentukan arah agar cita-cita itu dapat dilaksanakan. Kita ingin seluruh rakyat, termasuk di Riau merasakan hasil kemerdekaan, merasakan hasil pembangunan yang setara dengan tempat-tempat lain," tutur Anies.

Anies pun menyerukan kepada semua kadernya untuk tetap konsisten merapihkan barisan sampai 2024 mendatang.

"Untuk itulah, semua kader dan relawan harus siap bergerak bersama.

Mulai dari sekarang sampai tahun 2024, mari bergerak bersama, merapikan barisan.

Melihat semangat dari ribuan yang hadir pada rapat akbar, Insyaallah dari Riau dikirimkan pesan perubahan untuk Indonesia," ujar Anies.

Sumber: Tribunnews
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved