10 Orang Terkaya di Indonesia 2022 Versi Forbes, Ada R Budi Hartono Hingga Theodore Rachmat
Berikut deretan 10 orang terkaya di Indonesia 2022 versi majalah Forbes, ada R Budi Hartono yang duduki posisi ke-56 sebagai orang terkaya di dunia.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Berikut deretan 10 orang terkaya di Indonesia 2022 versi majalah Forbes
Sosok R Budi Hartono saat ini menduduki posisi ke-56 sebagai orang terkaya di dunia.
Sedangkan saudaranya Michael Hartono berada di posisi ke-62 sebagai orang terkaya di dunia.
Bahkan saat ini, keduanya merupakan orang terkaya nomor 1 dan nomor 2 di Indonesia saat ini versi Forbes.
Siapa sangka, R Budi Hartono selaku bos Djarum ini ternyata sudah 11 kali berturut-turut masuk dalam daftar orang terkaya Indonesia.
Sedangkan untuk posisi lainnya dalam deretan 10 orang terkaya di Indonesia ada Theodore Rachmat, bos Triputra.
Sosok Theodore Rachmat merupakan keponakan dari pemilik Astra Internasional, William Soeryadjaya.
Baca juga: Sosok Theodore Rachmat Konglomerat Majalengka Jadi Salah Satu Orang Terkaya Indonesia Versi Forbes
Selanjutnya diikuti Sukanto Tanoto yang merupakan pemilik Royal Golden Eagle.
Lantas siapa saja orang-orang hebat yang masuk 10 orang terkaya di Indonesia?
Dikutip dari Forbes, berikut ini daftar 10 orang terkaya di Indonesia:
1. R Budi Hartono

Bos Djarum dari Semarang, Jawa Tengah, kembali menempati peringkat pertama sebagai orang terkaya di Indonesia.
Menurut Forbes, saat ini R Budi Hartono berada di urutan ke-56 orang terkaya di dunia.
Pada 2019, Tribunnews.com memberitakan, R Budi Hartono masuk daftar orang terkaya Indonesia 11 kali berturut-turut.
Kekayaannya tahun ini berjumlah 23,2 miliar Dolar AS atau setara Rp360,92 triliun (dengan kurs 1 Dolar setara Rp15.557).