Kabar Artis
Marissya Icha Merasa Diperlakukan Frans Faisal bak Butiran Debu, Tanggapi soal Nathalie Holscher
Marissya Icha kini blak-blakan mengaku ikhlas soal kedekatan Frans Faisal dengan Nathalie Holscher.
Sementara terkait konten TikTok yang dibuat bersama keluarga Frans Faisal, disebut Nathalie karena saat itu dia akan membuat konten YouTube dengan Oma Gala.
"Jadi waktu itu lagi mau ngonten sama Oma Gala, terus ada kakak-kakaknya ya udah TikTok-an bareng," ujar Nathalie menjelaskan.
Nathalie juga menjelaskan kedekatan putranya dari pernikahan dengan Sule, Adzam dengan Frans yang kemudian viral di media sosial itu terjadi secara alami.
"Adzam kalau digendong siapa-siapa, mau, anaknya enggak cengeng," tutur Nathalie.
Diketahui sebelumnya dalam video yang viral di TikTok yang bersumber dari konten YouTube Nathalie Holscher, Adzam rampak tidak mau lepas dari gendongan Frans Faisal.
Adzam bahkan menolak saat Nathalie mengajaknya untuk digendong.
"Adzam ini Bunda, ini beneran Bunda yang melahirkan kamu loh," kata Nathalie saat merayu Adzam, dilansir dari Kompas.com dalam artikel berjudul Dikabarkan Dekat dengan Frans Faisal, Nathalie Holscher: Enggak Sengaja Bertemu.
Diberitakan sebelumnya, Faisal, ayah Frans mengatakan, keluarganya memang berhubungan baik dengan Nathalie yang dikenal mereka sebagai perempuan yang baik.
Faisal juga menegaskan bahwa hubungan putranya dengan Nathalie hanya sebatas rekan kerja. (Kompas.com/Rintan Puspita Sari/TribunStyle.com/Joni Irwan Setiawan)
Diolah dari artikel di Kompas.com dan di TribunStyle.com
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Marissya-Icha-curhat-soal-perasaannya-kala-melihat-kedekatan-Frans-Faisal-dan-Nathalie-Holscher.jpg)