Brigadir J Tewas
Sosok Squad Lama yang Ancam Bunuh Brigadir J, Lakukan Ini Sebelum Ajudan Irjen Ferdy Sambo Meninggal
Squad lama diduga iri dengan perlakuan keluarga Irjen Ferdy Sambo kepada Brigadir J.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Sosok squad lama yang diduga melakukan pengancaman pembunuhan kepada Brigadi J kini terkuak.
Squad lama tersebut diduga iri melihat perlakuan keluarga Irjen Ferdy Sambo terhadap Brigadir J.
Hal tersebut diungkapkan oleh kuasa hukum keluarga Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak.
Baca juga: Arti Ancaman Terhadap Brigadir J,Apabila Naik ke Atas Akan Dibunuh, Masih Misteri
Baca juga: Segini Penghasilan Kurma Pasca Citayam Fashion Week Per Bulan, Kalahkan Gaji PNS
Menurut Kamruddin Simanjuntak, sosok squad lama ini orang-orangnya sudah diketahui oleh kekasih Brigadir J, Vera Simanjuntak.
Bahkan sehari sebelum Brigadir J meninggal dunia di rumah Kadiv Propam nonaktif Irjen Ferdy Sambo, squad lama itu juga sempat menertawakan almarhum.
Foto: Brigadir J, Irjen Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.
Hal itu berdasarkan keterangan dari Vera Simanjuntak saat berbicara melalui telepon dengan Brigadir J.
Brigadir J ditertawakan oleh tiga orang dari squad lama yang mendengarnya mengadu kepada Vera Simanjuntak.
Saat itu Brigadir J kembali menceritakan soal pengancaman yang ia alami.
Rupanya cerita Brigadir J ke sang kekasih itu diketahui oleh squad lama yang kemudian nyinyir dengan aksinya itu.
Kepada Vera Simanjuntak, Brigadir J mengaku bahwa dirinya kembali mendapat ancaman akan dihabisi.
Hal itu terjadi pada 7 Juli 2022 di Magelang, atau sehari sebelum Brigadir J dikabarkan meninggal dunia.
Ancaman itu bukan pertama kalinya diterima oleh Brigadir J, sebulan sebelumnya ia juga pernah mendapat perlakuan yang sama.
“Yang mengancam di bulan Juni itu squad lama, ancamannya itu nyata, sehingga membuat almarhum Brigadir J ketakutan dan dia sudah yakin dia akan dihabisi sehingga dia pamitan kepada kekasihnya,” kata Kamaruddin Simanjuntak, dalam tayangan Kabar Petang, di Youtube tvOneNews, Selasa (2/8/2022).
Saat itu, Brigadir J sampai berpamitan kepada Vera Simanjuntak karena yakin akan dihabisi.