Ingat Thitus Kwalik? Pimpinan KKB di Papua Dulu Ancam Presiden Jokowi, Kini Menyerah
Adalah Panglima KKB Papua bernama Thitus Murib Kwalik yang memilih kembali setia kepada NKRI.
TRIBUNMANADO.CO.ID- Meski kerap melakukan teror kepada petugas dan warga, nyatanya KKB di Papua mulai menyerah.
Satu per satu pimpinan mereka menyerah dan kembali ke NKRI.
Padahal dulu mereka sangat tegas menolak NKRI dan melakukan pengancaman, termasuk terhadap Presiden Jokowi.
Baca juga: Diduga Kesal Tak Diangkat Jadi Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Sekolah Berkhianat Gabung KKB Papua

Sosok Thitus Murib Kwalik, panglima KKB Papua yang menyerahkan diri kepada TNI-Polri.(tangkapan layar)
Akhirnya seorang Panglima Kelompok Kriminal Bersenjata atau KKB Papua sadar telah ditipu dan pilih kembali ke Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Dulu dia sempat mengancam Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar mengikhlaskan Papua menjadi negara merdeka.
Siapakah sosok Panglima KKB Papua tersebut? Berikut ulasan lengkapnya.
Adalah Panglima KKB Papua bernama Thitus Murib Kwalik yang memilih kembali setia kepada NKRI.
Baca juga: Eks Kepala Sekolah Jadi Panglima KKB Papua, Membelot karena Sakit Hati, Dikhianati Anak Buahnya
Padahal, dulunya Thitus Murib dikenal sebagai petinggi KKB Papua paling disegani.
Bahkan video memperlihatkan Thitus Murib menyerukan perang melawan Indonesia kembali viral di media sosial.
Thitus mengaku merasa ditipu oleh OPM, sehingga memutuskan untuk kembali ke pangkuan NKRI.
Dalam video yang beredar, dari atas mimbar di tengah lapangan, dari atas panggung utama di sebuah lapangan terbuka di Papua, Panglima Tertinggi Kodap III Papua, Titus Murib Kwalik, angkat bicara.
Baca juga: Kisah Enden Wanimbo yang Membelot ke KKB Papua, Kini Jadi Pimpinan, Alasan Berkhianat Terungkap
Dengan suara lantang seakan berteriak histeris, Titus Murib Kwalik menyerukan perang tiada henti di Tanah Papua.
Ia juga menyebut nama Presiden Jokowi sambil meminta agar orang nomor satu di Indonesia ini mendukung Papua jadi negara merdeka.
Jika Indonesia tak merespons tuntutan tersebut, tandas Titus Murib Kwalik, maka KKB diperintahkan untuk terus berperang sampai akhir hayat nanti.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/panglima-kkb-titus-murib-histeris-berteriak-kita-berperang-sampai-papua-merdeka.jpg)