Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Sitaro

Vaksinasi Booster di Sitaro Sentuh Angka 11,1 Persen

Program vaksinasi dalam rangka pencegahan penyebaran Coronavirus Disease 2019 atau Covid-19 di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro

Penulis: Octavian Hermanses | Editor: Chintya Rantung
Octavian Hermanses/Tribun manado
Pelayanan vaksinasi yang dilaksanakan di tempat-tempat umum seperti Terminal Ulu Siau. 

TRIBUNMANADO.CO.ID, Manado - Program vaksinasi dalam rangka pencegahan penyebaran Coronavirus Disease 2019 atau Covid-19 di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) terus digenjot.

Tak hanya dosis satu dan dosis dua, pemerintah daerah juga terus menggenjot capaian vaksinasi lanjutan atau booster yang baru dicanangkan awal tahun ini.

Meski belum lama bergulir, namun capaian vaksinasi booster di Kabupaten Sitaro telah menyentuh angka 11,1 persen atau sekira 5.854 orang dari total sasaran sebanyak 58.807 orang.

"Dalam setiap pelaksanaan vaksinasi, kami membuka pelayanan untuk dosis satu, dosis dua hingg booster, sehingga prosesnya sejalan," kata Kepala Dinas Kesehatan Sitaro, dr Semuel Raule, Jumat (25/3/2022).

Diterangkan, pemberian vaksin dosis ketiga ini diperuntukan bagi masyarakat usia 18 tahun ke atas, yang telah melakukan vaksinasi primer dosis lengkap.

"Jarak antara vaksin dosis kedua dengan vaksin dosis ketiga ini minimal tiga bulan. Makanya bagi masyarakat yang akan melakukan vaksinasi dosis ketiga, wajib membawah KTP dan kartu vaksin dosis kedua," terang Raule.

Vaksinasi booster dilakukan melalui dua mekanisme, masing-masing mekanisme Homolog, yaitu pemberian vaksin booster dengan menggunakan jenis vaksin yang sama dengan vaksin primer dosis lengkap yang telah didapat sebelumnya.

"Sementara mekanisme Heterolog, yaitu pemberian vaksin booster dengan menggunakan jenis vaksin yang berbeda dengan vaksin primer dosis lengkap yang telah didapat sebelumnya," beber Raule.

Ia pun berharap, pelaksanaan vaksinasi booster ini bisa berjalan aman dan lancar, sehingga upaya untuk memproteksi masyarakat dari ancaman Covid-19 bisa terwujud.

"Makanya kami mengharapkan peran dari semua pihak untuk mendukung terlaksanannya vaksinasi dosis ketiga ini," ujar Raule.

Sementara itu, data Dinas Kesehatan Kabupaten Sitaro mencatat capaian vaksinasi dosis satu berada pada angka 81,5 persen atau 47.946 sasaran dan dosis dua 62,4 persen atau 36.717 sasaran. (HER)

Baca juga: Pesan Doni Salmanan Untuk Dinan Fajrina Pasca Penangguhan Penahanan Ditolak, Minta Hal Ini

Baca juga: 14 Tahun Ayah Rudapaksa Tiga Anak Kandung dan Cabuli Anak Lelaki, Ini Pemicunya

Baca juga: Eks Menantu Cantik Soeharto Digandeng Aktor Holywood, Makin Cantik Awet Muda, Tinggal di Luar Negeri

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved