Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Viral

Sosok Amar Alfikar, Anak Kiai Jadi Transpria, Dulu Dibully Kini Pamer Prestasi, Kuliah S2 di Inggris

Ayah Amar Alfikar adalah seorang kiai. Sementara ibunya adalah seorang nyai.

Instagram @amaralfikar
Amar Alfikar 

Amar sempat ragu untuk mengungkap jati dirinya.

Ia takut hal itu akan merusak reputasi ayah dan ibunya yang dihormati dan disegani banyak orang.

Perlahan, pemilik nama asli Amalia tersebut pun mulai berdamai dengan orientasi seksualnya.

Respons tak terduga dari orang tua Amar membuatnya seakan tak percaya.

Orangtuanya mencoba menerima dengan kepala dingin.

"Semuanya butuh proses, tapi untungnya orang tuaku tetap menyayangiku. Mungkin kakak-kakakku yang agak lama menerimanya," kata Amar.

Dibully saat Lepas Hijab

Potret terbaru transpria Amar Alfikar
Potret terbaru transpria Amar Alfikar (Instagram @amaralfikar)

Perundungan sempat dialaminya setelah memutuskan untuk melepas hijab.

Ditambah lagi, Amar juga mulai berpakaian seperti seorang pria.

Celaan dan hinaan pun didapatnya.

Bahkan Amar Alfikar juga pernah mengalami pelecehan.

Di-support Keluarga

Beruntung, Amar Alfikar mendapat dukungan dari keluarganya.

Ayahnya selalu punya cara tersendiri untuk memberi pengertian kepada orang-orang tersebut.

"Bapak selalu menggunakan bahasa-bahasa keagamaan yang merangkul, yang toleran, ketika menghadapi pertanyaan seperti itu. Misalnya, 'Setiap orang punya dosanya masing-masing. Dosa itu kan urusan Tuhan dan memiliki anak seperti ini ujian buat saya sebagai orang tua. Kalau saya tidak bisa menerima anak saya, saya yang gagal sebagai orang tua. Kalau saya menelantarkan anak saya, berarti saya melakukan dosa yang lain karena menyakiti anak sendiri'," kata Amar menirukan perkataan ayahnya.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved