Kecelakaan Lalu Lintas
Kecelakaan Maut Pukul 21.00 WIB, Istri Pimpinan Pondok Pesantren Tewas, Korban Tertabrak Mobil DPRD
Terjadi kecelakaan maut di Desa Mengupeh, Kecamatan Tengah Ilir, Kabupaten Tebo, Jambi pada kemarin hari Rabu malam.
Foto: Kanit Gakum Polres Tebo Ipda Fikrur Riza. Kronologi kecelakaan rombongan DPRD Batanghari yang menewaskan istri pimpinan ponpes. (tribunjambi/sopianto)
"Bahwa untuk mempertangung jawabkan secara hukum, agar diproses secara hukum dan kami terbitkan laporan polisi," katanya.
Menurut Ipda Fikrur Riza, saat ini sopir sudah diamankan di Polres Tebo, pada saat itu rombongan dewan tidak datang ke Sat Lantas Polres Tebo.
"Yang datang ke sat lantas cuma sopirnya saja," katanya, Jumat (11/2/2022).
Dikatakannya, untuk saat ini sopir sudah diperiksa dan barang bukti sudah diamankan di Pos lantas Tebo.
Selanjutnya, kata Ipda Fikrur Riza, pihak sopir sudah bermomunikasi dengan keluraga korban dan sudah memberikan santunan.
"Kalau proses sendiri sedang berjalan, dihentikan bisa dilanjutkan juga bisa itu sudah diatur dalam UU jika terjadi perdamaian kedua bela pihak," pungkasnya.
Sebelumnya, Wakil Ketua Komisi I DPRD Batanghari, Adison saat dikonfirmasi menyatakan rombongan saat itu menuju arah Kabupaten Sijunjung, Provinsi Sumatra Barat.
Keberangkatan ini, jelasnya, dalam rangka studi banding.
Rombongan Anggota DPRD Batanghari Komisi I atas kejadian ini tidak apa-apa.
Semua dalam keadaan sehat dan melanjutkan perjalanan ke Sinjunjung.
“Saya yang mengurusi ini semua.
Rombongan lain melanjutkan perjalanan,” katanya.
Adison menyebut menjelang sore, keluarga korban sudah mendatangi Rumah Sakit.