Nasional
Kondisi Terkini SBY di AS, Pihak Demokrat Jelaskan Tahap Stadium Kanker
Kondisi terbaru SBY yang pergi ke AS untuk perawatan kesehatan setelah dinyatakan mengidap kanker prostat.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Kondisi terkini Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat yang juga Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang tengah menjalani pengecekan kesehatannya di Amerika Serikat (AS).
Rekan Anggota Majelis Tinggi Partai Demokrat, Syarief Hasan menjelaskan kondisi terbaru dari SBY setelah beberapa hari menjalani perawatan.
"Masih proses pengecekan, masih general check up, beliau baik-baik saja," kata Anggota Majelis Tinggi Partai Demokrat, Syarief Hasan ditemui di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (9/11/2021).
SBY ke AS untuk perawatan kesehatan setelah dinyatakan mengidap kanker prostat.
Anggota Komisi I DPR itu menyebut, SBY juga masih didampingi oleh putra keduanya, Edhie Baskoro Yudhoyono atau akrab disapa Ibas yang merupakan Ketua Fraksi Demokrat di DPR.
Namun, Syarief memastikan bahwa hal itu tidak mengganggu efektif kerja Fraksi Demokrat di DPR.
"Oh, tidak ada halangan apa pun, lancar saja. Karena dibantu oleh wakil ketua fraksi dan sekretaris fraksi ada.
Kemudian DPP juga selalu berikan guidance dan supervisi," kata dia.
Ia mengatakan bahwa Ibas mendampingi SBY tak sampai 1,5 bulan seperti yang dikabarkan terkait masa perawatan di Amerika Serikat.
Posisi Ibas, menurut dia, akan digantikan oleh banyaknya rekan-rekan di Demokrat yang juga ingin mendampingi proses perawatan SBY.
"Banyak yang akan berangkat, bergiliran, tergantung tugasnya.
Banyak orang-orang DPP yang mau, kebetulan tidak anggota DPR, bisa berangkat ke sana secara bergiliran," imbuh dia.
Sementara itu, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) disebut tengah fokus pada menyiapkan kerja-kerja partai.
SBY diketahui mengidap kanker prostat setelah menjalani serangkaian pemeriksaan melalui metode MRI, biopsi,
positron emission tomography (PET) specific membrane antigen (SMA) scan, dan pemeriksaan lainnya oleh tim dokter.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/kondisi-terkini-sby-di-as-pihak-demokrat-jelaskan-tahap-stadium-kanker.jpg)