Berita Sulut
Gubernur Sulut Olly Dondokambey Dikabarkan Siap Roling Besar-Besaran di November 2021
Gubernur Sulut, Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw mulai menata kembali susunan kabinet Sulut Hebat.
Penulis: Ryo_Noor | Editor: Chintya Rantung
TRIBUNMANADO.CO.ID, Manado - Gubernur Sulut, Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw mulai menata kembali susunan kabinet Sulut Hebat.
Kabinet Sulut Hebat berisi para pejabat Eselon II, jabatan paling bergengsi di Pemprov Sulut.
Gubernur Olly baru saja melakukan pengisian jabatan, Asisten Kesejahteraan Rakyat dan Kesra, dan Kepala Dinas Perkebunan.
Olly mengambil pejabat Pemkab Minahasa, Denny Mangala dan Jettij Fonnie Roring masuk ke tataran pejabat elit Pemprov Sulut, mengisi kekosongan jabatan setelah ditinggal pensiun pejabat sebelumnya.
Namun belakangan, langkah mutasi atau rolling itu kabarnya baru pembuka. Ada roling lanjutan besar-besaran disiapkan.
"November (2021), roling besar-besaran," ujar sumber terpercaya tribunmanado.co.id di lingkup Pemprov Sulut.
Bulan November 2021 merupakan momentum ketika Sekprov Sulut, Edwin Silangen masuk masa pensiun.
Sumber tribun menyebutkan, selain menyiapkan pengganti Silangen, akan dilakukan juga perombakan kabinet.
Soal kabar rolling lanjutan, tak ditepis oleh Asiano Gemmy Kawatu, Asisten Administrasi Umum Pemprov Sulut.
"Nanti juga akan dibuka seleksi jabatan untuk pejabat Pemprov Sulut," ujar Pelaksana Tugas Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah Sulut.
Setidaknya ada dua mekanisme bisa ditempuh pertama job fit,yakni pergeseran jabatan di tataran eselon yang sama.
Sementara itu ada lagi seleksi terbuka, mekanisme ini di mana membuka kesempatan pejabat eselon III untuk bersaing memperebutkan jabatan eselon II.
Dua mekanisme ini sudah digunakan Pemprov Sulut.
Seleksi terbuka dilakukan tahun ini berhasil menempatkan dr Kartika Devi Tanos sebagai Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, dan
Fereydy Kaligis, Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat.
Sementara mekanisme job fit, membuat Denny Mangala menduduki jabatan Asisten Pemerintahan dan Kesra, dan Jettij Fonnie Roring menjabat Kepala Dinas Perkebunan. (ryo)
Baca juga: Sekretaris BPMS GMIM Pdt Evert Tangel: Calon Pelsus Harus Dikenal Jati Diri dan Keteladanannya
Baca juga: BREAKING NEWS: Diserang Babi Hutan, Warga Karowa Minsel Luka Parah
Baca juga: Nama-nama Napi Korban Kebakaran di Lapas Kelas 1 Tangerang
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/gubernur-sulut-olly-dondokambey-saat-berbicara-dalam-paripurna-hut-kota-manado.jpg)