Info BMKG
Info Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika, Cuaca Minggu 22 Agustus 2021, Potensi Hujan Lebat
Info terkini dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika. Prakiraan cuaca Minggu 22 Agustus 2021. Berpotensi hujan lebat.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Info terkini dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika.
Prakiraan cuaca Minggu 22 Agustus 2021.
Data BMKG menyebutkan sejumlah daerah di Indonesia berpotensi hujan lebat.
Baca juga: Inilah Batalyon Badri 313, Pasukan Elite Taliban, Menggunakan Baju Militer Kamuflase
Baca juga: Bacaan Lengkap Doa Saat Sakit Kepala, Latin, Indonesia dan Arab
Baca juga: Cuaca Minggu 22 Agustus 2021, Potensi Terjadi Hujan Lebat Dapat Disertai Petir dan Angin Kencang

(ILUSTRASI) Hujan deras yang mengguyur Kota Manado siang tadi mengakibatkan terjadinya peningkatan debit air di beberapa titik Kota Manado, salah satunya di Perkamil, Kecamatan Paal Dua, Jumat (16/7/2021). (Tribun Manado/Andreas Ruauw)
Hujan lebat tersebut dapat disertai petir dan angin kencang.
Peringatan dini cuaca ekstrem dari BMKG hari ini Minggu (22/8/2021).
Mengutip Instagram @infobmkg, wilayah Sumatera secara umum berawan hingga berpotensi hujan ringan.
Namun Aceh, Kepulauan Riau berpotensi hujan sedang.
Jawa secara umum berawan hingga berpotensi hujan ringan, tapi Jawa Barat, Jawa Timur berpotensi hujan sedang.
Bali, Nusa Tenggara Barat (NTB), Nusa Tenggara Timur (NTT) secara umum berawan hingga berpotensi hujan ringan.
Kalimantan secara umum berawan hingga berpotensi hujan ringan, tapi Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, berpotensi hujan sedang, sedangkan Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah berpotensi hujan lebat.
Sulawesi secara umum berawan hingga berpotensi hujan ringan, tapi Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Gorontalo, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, berpotensi hujan sedang.
Maluku dan Papua secara umum berawan hingga berpotensi hujan ringan, tapi Maluku Utara, Maluku berpotensi hujan sedang, sedangkan Papua Barat, Papua berpotensi hujan lebat.

:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/hujan-yang-terjadi-pada-selasa-2072021-siang-sudah-diperkirakan-bmkg-sulut.jpg)