Berita Boltim
Posisi Sekda Boltim Masih Aman
Wakil Bupati Boltim Oskar Manoppo mengatakan ada sepuluh SKPD yang akan seleksi jabatan sedangkan yang lain sudah memenuhi syarat enam bulan.
Penulis: Rustaman Paputungan | Editor: Rizali Posumah
TRIBUNMANADO.CO.ID, Manado - Isu rolling atau mutasi pejabat yang mencuat akhir - akhir ini di pemerintahan Kabupaten Boltim semakin hangat disimak.
Pantauan tribunmanado.co.id akhir - akhir ini sistem roda pemerintahan Boltim lumpuh.
Apa sebab? disamping PPKM ada juga baik kepala dinas, staf, sedang menjalankan isolasi mandiri (isoman) atau bisa jadi karena adanya isu rolling.
Makanya para ASN yang ada harap-harap cemas.
Terkait isu mutasi pejabat, Wakil Bupati Boltim Oskar Manoppo kepada tribunmanado.co.id mengatakan ada sepuluh SKPD yang akan seleksi jabatan sedangkan yang lain sudah memenuhi syarat enam bulan.
Sepuluh SKPD tersebut kepala dinasnya mendapatkan SK PLT (pelaksana tugas).
"Kita tinggal melihat apakah ikut seleksi dulu,atau abaikan dulu seleksi,tapi ikut rolling,nanti selesai itu ikut seleksi," ucap Wakil Bupati.
Ia mengatakan, untuk waktu seleksinya tinggal menunggu dari panitia Komisi ASN, panitia dari pemerintah daerah, profesional, dan akademisi.
"Karena mereka yang melaksanakan tes tersebut," terang dia.
Dan yang pasti tidak lewat dari Bulan Agustus.
Untuk posisi Sekretaris Daerah (sekda), dibeberkannya, itu masih aman. Tidak ada yang hal yang memberatkan.
"Yang bisa menggantikan posisi Sekda itu jika meninggal dunia, melakukan asusila, atau korupsi," ujar dia.
Tapi selama ini, kata dia, dirinya dan Bupati Sachrul Mamonto melihat untuk posisi sekda tidak ada yang memberatkan.
"Jadi saat ini masih aman," ucap dia.
Wakil Bupati Oskar Manoppo juga menambahkan, walaupun begitu pihaknya juga melihat perkembangan ke depan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/kantor-bupati-boltim789.jpg)