Sosok Artis
Sosok Ricky Harun, Artis yang Kini Jadi Komisaris Independen PT HK Metals Utama Tbk
Ricky Harun diangkat menjadi Komisaris Independent PT HKMU Tbk melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan, Senin (16/8/2021).
Penulis: Yeshinta Sumampouw | Editor: Yeshinta Sumampouw
Berkat peran-peran inilah yang mengantarkan meraih sejumlah penghargaan, salah satunya sebagai Aktor Utama Paling Ngetop di ajang SCTV Awards 2016.
Tidak hanya itu ia juga melebarkan sayapnya di dunia seni tarik suara, dengan merilis sebuah singel berjudul Galau Mikirin Kamu yang berkolaborasi dengan Alessia Cestaro di tahun 2016.
Ia juga sempat menjadi model untuk beberapa video klip.
Untuk kehidupan pribadinya, Ricky Harun telah menikah dengan wanita bernama Herfiza Novianti di tahun 2013.
Dari pernikahan dengan Herfiza, Ricky Harun dikaruniai ampat orang anak, yakni Mikaila Akyza Pratama, Athaya Akyza Pratama, Dhia Malik Akyza Pratama, dan Aisyah Akyza Pratama.
Masuk Jajaran Komisaris PT HK Metals Utama Tbk (HKMU)
Ricky Harun diangkat menjadi komisaris independent PT HKMU Tbk melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST), Senin (16/8/2021).
Ricky Harun ini menduduki posisi komisaris, menggantikan Aryo Widiwardhono.
Adapun Aryo Widiwardhono menjadi komisaris utama, menggantikan Ngasidjo Achmad.
Direktur sekaligus Sekretaris Perusahaan HKMU, Jodi Pujiyono mengatakan, perubahan komisaris, seiring dengan semangat transformasi untuk perbaikan perusahaan.
"Diangkatnya Bapak Aryo selaku Komisaris Utama merupakan indikasi dan komitmen perusahaan untuk lebih meningkatkan profesionalitas dan good corporate governance," kata Jodi dalam paparan publik usai RUPS, Senin (16/8/2021), dikutip dari Kontan.id.
Ini merujuk pada track record Aryo yang telah berkecimpung di perusahaan multinasional.
Sedangkan untuk penunjukkan Ricky Harun, Jodi mengaku hal itu tak lepas dari kiprah Ricky di dunia entertainment Tanah Air.
"Pak Ricky selaku komisaris, manajemen menyadari bahwa akan ada sorotan publik atas pilihan tersebut mengingat latar belakang Pak Ricky selaku penggiat industri hiburan di Tanah Air,” kata Jodi.
Namun demikian, hal ini juga menjadi bagian dari komitmen perusahaan untuk meningkatkan prinsip keterbukaan selaku perusahaan publik. Serta, agar publik dapat melihat serta menilai perbaikan yang terus diupayakan bagi perusahaan pada masa depan.
Dengan demikian, susunan Komisaris dan Direksi Perseroan menjadi sebagai berikut:
Dewan Komisaris:
Komisaris Utama: Aryo Widiwardhono
Komisaris Independen: Ricky Chilnady Pratama
Dewan Direksi:
Direktur Utama: Muhamad Kuncoro
Direktur: Pratama Girindra Wirawan
Direktur: Jodi Pujiyono Susanto
Direktur: Ade Kurniawan (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/ricky-harun-diangkat-jadi-komisaris-independen-pt-hkmu-tbk.jpg)