Seleb
Dulu Pernah Syuting Bareng, Boy William Bongkar Sikap Shandy Aulia ke Asisten
Boy William membeberkan pengalamannya saat syuting film bersama Shandy Aulia.
Aktris 34 tahun ini menerima permintaan maaf pelaku yang diketahui seorang perawat.
Seperti diketahui, Shandy sempat melayangkan somasi ke pelaku.
Kuasa hukum Shandy Aulia, Hotman Paris mengungkap bahwa permasalahan itu berakhir damai.
Ibunda Claire membatalkan pelaku ke polisi.
Hal itu diketahui dari unggahan Instagram @hotmanparisofficial, yang dibagikan Jumat 16 Juli 2021.
Hotman Paris selaku pengacara mengungkap Shandy Aulia batal laporkan pelaku ke polisi. (Instagram/hotmanparisofficial)
Dari unggahan di atas, Hotman menyertakan sebuah video saat memberi pernyataan di depan awak media.
Mulanya, pengacara kondang ini menyinggung soal adanya aturan pemerintah PPKM.
Kemudian saat disinggung soal kasus Shandy Aulia, Hotman menegaskan sang aktris tak menggandeng 11 pengacara.
"Gak ada ah (11 pengacara), pengacaranya cuman gua," ucap Hotman Paris.
Pria 61 tahun ini lantas membeberkan bahwa pelaku sudah meminta maaf pada Shandy.
Ia menegaskan bahwa kliennya sudah memaafkan pelaku dan tak ingin memperpanjang masalah.
"Kasusnya sudah hampir selesai, nggak ada masalah.
Cewek itu (pelaku) pada dasarnya sudah menyatakan minta maaf dan Shandy Aulia sudah tidak memikirkan itu lagi," sambungnya.
Hotman juga mengungkap bahwa Shandy batal melaporkan pelaku ke polisi.
"Saya kira nggak (melaporkan pelaku).