Apa Itu
Mengapa Manusia Punya Alis? Berikut Ulasannya
Alis tumbuh dalam berbagai bentuk, ukuran dan warna. Mereka membuat wajah kita jadi unik. Tapi kegunaan alis bukan hanya itu.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Mengapa Kita Punya Alis?
Pernahkah terpikir mengapa manusia memiliki alis dan bulu mata?
Yang jelas keduanya punya fungsi lebih dari sekedar hiasan saja.

Alis tumbuh dalam berbagai bentuk, ukuran dan warna.
Mereka membuat wajah kita jadi unik.
Tapi kegunaan alis bukan hanya itu.
Alis akan melindungi mata dari keringat, hujan, ketombe yang jatuh ke wajah dengan cara menangkap atau menyerap materi.
Sudut alis juga mengarahkan materi itu menjauh dari mata.
Alis juga memiliki beberapa fungsi lainnya.
Seperti misalnya, alis sangat penting untuk ekspresi wajah dan mengkomunikasikan emosi halus.
Alis membantu kita mengekpresikan perasaan
Alis mengekspresikan perasaan kita. Kita mengernyitkan alis saat marah, dan mengangkat alis saat terkejut.
Menggerakkan alis juga bisa memberi sinyal bahwa kita sedang senang, bingung, sedih, atau kesal ke orang lain.
Ekspresi ini membantu kita berkomunikasi.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/cukup-pakai-kuning-telur-dan-3-bahan-ini-alis-akan-tebal-secara-alami.jpg)