Internasional
Potret Vera Wang, Nenek 72 Tahun Masih Terlihat Cantik Seperti ABG, Ternyata Ini Rahasianya
Meski sudah memasuki usia kepala 7, Vera Wang masih stylish dan modis serta prima seperti pemudi usia 20an.
TRIBUNMANADO.CO.ID-Mempertahankan diri tetap awet muda di usia tua bukanlah hal yang mudah.
Namun itu menjadi impian hampir semua wanita di dunia.
Jika mau, belajarlah pada Vera Wang, desainer fashion dunia yang kini tetap awet muda meski sudah berusia 72 tahun.
Baca juga: Hobi Minum Vodka, Vera Wang Awet Muda hingga Usia 72 Tahun, Penampilannya Terus Jadi Sorotan

Profil Vera Wang, desainer fashion artis Hollywood yang terkenal karena awet muda bak ABG di usia 72 tahun. Intip potretnya.
Nama desainer Vera Wang mendadak jadi sorotan.
Vera Wang sudah tak asing lagi di dunia mode.
Ia dikenal sebagai desainer fashion selebriti Hollywood.
Baca juga: SOSOK Vera Wang, Nenek Usia 72 Tahun Tapi Seperti Anak Muda, Ternyata Punya Rahasia Awet Muda

Selain itu, ada sesuatu yang istimewa dalam diri Vera Wang.
Wanita berusia 72 tahun ini dikenal awet muda.
Meski sudah memasuki usia kepala 7, Vera Wang masih stylish dan modis serta prima seperti pemudi usia 20an.
Siapakah Vera Wang?
Berikut profil dan fakta-fakta tentang Vera Wang seperti TribunStyle.com kutip dari berbagai sumber:
Baca juga: Bebas Keriput, Potret Vera Wang, Perancang Busana yang Mendunia karena Usia 70 Bak 30

Profil
Vera Wang memiliki nama lengkap Vera Ellen Wang.
Ia merupakan warga Amerika keturunan China.
Vera Wang lahir di New York, 27 Juni 1949.
Orangtuanya pindah ke Amerika pada tahun 1940-an.
Latar Belakang dan Keluarga
Vera Wang memiliki seorang saudara laki-laki bernama Kenneth Wang.
Ayah Vera bernama Cheng Ching Wang.
Ia merupakan lulusan Universitas Yanjing dan MIT.
Ayah Vera Wang memiliki perusahaan obat.
Ibu Vera Wang bernama Florence Wu.
Ia bekerja sebagai penerjemah untuk PBB.
Pendidikan Vera Wang
Wang lulus dari Chapin School pada tahun 1967.
Ia kuliah di University of Paris dan memperoleh gelar sejarah seni dari Sarah Lawrence College.
Di usia delapan Tahun, Vera Wang bermain skating.
Ia sempat menekuni dunia skating saat muda.
Karier
Lulus dari Sarah Lawrence College, Vera Wang menjadi editor di Vogue.
Saat itu, ia merupakan editor termuda di majalah kenamaan tersebut.
Ia menjadi editor di Vogue saat berusia 21 tahun.
Vera Wang bekerja di Vogue selama 17 tahun.
Tahun 1987 Vera Wang hengkang dari Vogue dan bekerja bersama Ralph Lauren selama 2 tahun.
Di usia 40 tahun, Vera Wang mengundurkan diri.
Ia kemudian menjadi desainer pakaian pengantin independen.
Gaun-gaunnya dipakai oelh publik figur kenamaan seperti Ariana Grande, Ivanka Trump, Alicia Keys, Mariah Carey , Victoria Beckham , hingga Kim Kardashian.
Forbes menempatkannya di urutan ke-34 dalam daftar America's Richest Self-Made Women 2018.
Pendapatannya meningkat menjadi $630 juta pada tahun itu.
Kehidupan Pribadi
Vera Wang menikah dengan investor Amerika bernama Arthur P. Becker saat ia berumur 40 tahun.
Setahun menikah, Vera Wang dan Arthur mengadopsi seorang putri bernama Cecilia Becker yang lahir di tahun 1990.
Tahun 1993, pasangan ini mengadopsi Josephine Becker.
Pada tahun 2012, Vera Wang mengumumkan bahwa perceraiannya dengan Arthur.
Terkenal Awet Muda
Di usianya yang tak lagi muda, Vera Wang diperbincangan karena penampilannya.
Ia masih prima.
Di laman Instagramnya, Vera Wang masih kerap menunjukkan aktivitasnya menikmati hidup dengan olahraga.
Ia juga kerap tampil modis dan stylish di usianya yang telah memasuki umur 72 tahun.
(TribunStyle.com/ Suli Hanna)
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul SIAPA Vera Wang? Desainer Kondang yang Terkenal Awet Muda di Usia 72 Tahun, Simak Profilnya
Berita lain terkait Vera Wang