Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Kebakaran Pasar Tua Bitung

130 Rumah dan Satu Masjid di Pasar Tua Bitung Hangus Terbakar

Lurah Bitung Tengah Kecamatan Maesa, Kota Bitung Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), menyampaikan update informasi jumlah rumah yang mengalami

Penulis: Christian_Wayongkere | Editor: David_Kusuma
Tribun manado / Christian Wayongkere
ekspresi warga yang menjadi korban kebakaran hebat di pasar tua tepatnya di lingkungan IV kelurahan Bitung Tengah Kecamatan Maesa 

Manado, TRIBUNMANADO.CO.ID - Cresto Dame, Lurah Bitung Tengah Kecamatan Maesa, Kota Bitung Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), menyampaikan update informasi jumlah rumah yang mengalami kebakaran hebat, Rabu (23/6/2021).

Peristiwa kebakaran hebat terjadi di pasar tua di beberapa RT, tepatnya di Lingkungan IV Kelurahan Bitung Tengah, Kecamatan Maesa, Kota Bitung, terjadi sekitar pukul 13.00 Wita.

"Untuk sementara, total rumah yang terbakar 130 tersebar di RT 10 ada 18 rumah, RT 11 ada 64 rumah, RT 12 ada 47 rumah, RT 13 satu rumah dan satu mesjid At-aqwa Pasar Tua," jelas Cresto Dame Lurah Bitung Tengah, Rabu (23/6/2021).

Lanjut Cresto Dame, pihaknya bersama aparat kelurahan, kecamatan Maesa, Kepala Lingkungan (Pala) dan Ketua RT setempat terus melakukan pendataan di lapangan, guna memastikan jumlah warga yang terdampak dari peristiwa kebakaran hebat.

Baca juga: BNI Kanwil 11 Manado Serahkan CSR Ambulans untuk Pemkab Poso

Dia mengaku, pihaknya bersama dengan pemerintah kecamatan sempat kesulitan melakukan pendataan karena perangkat pala dan ketua RT tepat di lokasi kebakaran rata-rata orang baru.

Selain data sementara jumlah rumah warga yang terbakar, pihaknya juga sudah melakukan pendataan terkait rincian yang masuk dari RT 10.

Ekspresi warga yang menjadi korban kebakaran hebat di pasar tua tepatnya di lingkungan IV kelurahan Bitung Tengah, Kecamatan Maesa Kota Bitung Provinsi Sulut
Ekspresi warga yang menjadi korban kebakaran hebat di pasar tua tepatnya di lingkungan IV kelurahan Bitung Tengah, Kecamatan Maesa Kota Bitung Provinsi Sulut (Tribun manado / Christian Wayongkere)

Di RT 10 ada sekitar 18 rumah yang terbakar dengan jumlah kepala keluarga (KK) 23 dan 109 jiwa.

Orang Dewasa 69 orang empat di antaranya sakit, satu orang ibu hamil, anak-anak 17 orang dan 18 balita.

Terpantau 130 rumah yang di lahap si jago merah, rusak parah dan berat di bagian atap serta beberapa rumah dibagian samping kiri, kanan, muka dan belakang.

Rumah-rumah yang terbakar sebagian besar rumah permanen dan semi permanen. (crz)

Tentang Bitung

Kota Bitung adalah salah satu kota di provinsi Sulawesi Utara.

Jarak dari Manado ke Manado Ibukota Provinsi Sulut yakni 42,4 kilometer lewat Jalan Tol Manado - Bitung, atau sekitar 50 menit ditempuh dengan kendaraan roda empat.

Kota ini memiliki perkembangan yang cepat karena terdapat pelabuhan laut yang mendorong percepatan pembangunan.

Wilayah Kota Bitung terdiri dari wilayah daratan yang berada di kaki gunung Dua Saudara dan sebuah pulau yang bernama Lembeh.

Kota Bitung terdiri dari 8 kecamatan dan 69 kelurahan, dengan luas wilayah 302,89 km² dan sebaran penduduk 730 jiwa/km²

Saat ini Kota Bitung dipimpin Wali Kota Maurits Mantiri dan Wakil Wali Kota Hengky Honandar.

Baca juga: FKPT Sulut Sosialisasi Lomba Guru Agama sebagai Pelopor Moderasi di Sekolah di Kota Tomohon

YOUTUBE TRIBUN MANADO:

 

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved