Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Bitung

Ini Strategi Wali Kota Bitung Maurits Mantiri Hadapi Stunting

Pengurus Nasional Perkumpulan Senior (PNPS) Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Pokja Kesehatan, menggelar Webinar

Penulis: Christian_Wayongkere | Editor: David_Kusuma
Istimewa
Ir Maurits Mantiri MM Wali kota Bitung saat menjadi narasumber di webinar yang diselenggarakan oleh PNPS GMKI. 

Manado, TRIBUNMANADO.CO.ID - Pengurus Nasional Perkumpulan Senior (PNPS) Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Pokja Kesehatan, menggelar Webinar dengan topik, strategi pemerintah daerh dalam menjaga kesehatan masyarakatnya di era Pandemi Covid 19.

Dalam Webinar, menghadirkan sejumla Narasumber seperti Bupati Morowali Provinsi Sulteng Dr dr Delis Julkarson Heli MARS Wakil Bupati Tanah Toraja dr Zadrak Tombeg SpA dan Wali kota Bitung Ir Maurits Mantiri MM.

Maurits Mantiri mengikuti Webinar tersebut di ruang rapat lantai IV Kantor Walikota Bitung Sabtu (5/6/2021), didampingi dr Pitter Lumingkewas menyampaikan profil fasilitas kesehatan yang ada serta berbagai langkah pencegahan dan penanganan pemerintah Kota Bitung dalam mengatasi stunting.

"Ada strategi yang akan dilakukan, pertama membagi kelompok seperti tahap pencegahan gizi buruk penanganan gizi buruk dan penanganan stunting," tutur Maurits Mantiri Minggu (6/6/2021).

Baca juga: LIVE STREAMING MotoGP Catalunya Pukul 18.00 WIB Hari Ini

Maurits Mantiri menjelaskan, penanganan masalah stunting di Kota Bitung melibatkan peran serta Posyandu, aktifkan perah lurah, kepala lingkungan (Pala) dan ketua RT.

Kemudian peran sekolah, kerjasama lintas sektor, penggalangan corporate social responsibility (CSR), peran fasilitas kesehatan (faskes) dan digitalisasi sistem informasi kesehatan.

Dengan sasaran remaja, pasangan usia subur, wanita hamil dan 1.000 hari pertama kehidupan (HPK) dan Balita.

                  

Jadi, kata Maurits calon bayi, bayi dan balita usahakan tidak ada yang mengalami gizi buruk.

"Nah, kalau ada uang sudah terlanjur alami Gizi Buruk wajin teridentifikasi 100 persen. Lalu di tangani dan usahan tidak ada yang jadi stunting," jelasnya.

Kalaupun sudah terjadi stunting, wajib lakukan identifikasi 100 persen dan menangani hingga sembuh.

Di tempat terpisah, kasus stunting di Kota Bitung hingga berita ini dirangkum masih akan dicek dan dilihat datanya oleh Dinas Kesehatan Kota Bitug.(crz)

Tentang Bitung

Kota Bitung adalah salah satu kota di provinsi Sulawesi Utara.

Jarak dari Manado ke Manado Ibukota Provinsi Sulut yakni 42,4 kilometer lewat Jalan Tol Manado - Bitung, atau sekitar 50 menit ditempuh dengan kendaraan roda empat.

Kota ini memiliki perkembangan yang cepat karena terdapat pelabuhan laut yang mendorong percepatan pembangunan.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved