Penemuan Mayat Bocah
Lokasi Persembunyian Terduga Pelaku Pembunuhan Marsela Sulu Diendus Aparat
Perkembangan menarik disampaikan Kapolres Manado AKBP Elvianus Laoli. Menurut dia, lokasi persembunyian terduga pelaku sudah mulai tercium.
Penulis: Arthur_Rompis | Editor: Rizali Posumah
TRIBUNMANADO.CO.ID, Manado - Perangkat desa yang diduga membunuh Marsela Sulu, bocah berusia 12 tahun asal Desa Koha 1, Kecamatan Mandolang, Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulut, terbilang "sakti".
Diburu sejak Jumat pekan lalu, ia belum kunjung tertangkap.
Padahal polisi telah mengerahkan kekuatan penuh untuk memburunya.
Banyak pula relawan dari ormas yang turut memburu terduga pelaku yang disebut buronan nomor satu di Sulut saat ini.
Perkembangan menarik disampaikan Kapolres Manado AKBP Elvianus Laoli. Menurut dia, lokasi persembunyian terduga pelaku sudah mulai tercium.
"Saat ini kami sedang adakan pengejaran," bebernya.
Edi Sulu ayah korban berharap pelaku segera ditemukan.
Ia berdoa agar keadilan segera diperoleh. "Saya serahkan ke aparat hukum," kata dia.
Informasi yang dihimpun Tribun Manado, saat korban hilang pada Selasa lalu, terduga sempat kepergok membawa sebuah mobil Bumdes.
Gayanya mencurigakan. Tangan satu memegang setir.
Tangan lainnya seperti tengah menekan sesuatu. Diduga itu Marsela. Warga menduga Marsela ia sekap.
Edi Sulu, ayah Marsela menuturkan, seorang saksi sempat melihat orang itu berpapasan dengan anaknya pada hari kejadian hilangnya Marsela.
"Ia datang dari arah bawah sedang anak saya dari arah atas," tuturnya.
Mereka berpapasan kemudian pria itu terus berjalan dan membalik lalu menuju ke arah anaknya.
Ia mengaku menyerahkan masalah anaknya pada hukum.
"Saya tak mau menghakimi. Biarlah aparat yang menyelidiki. Saya serahkan pada aparat," katanya.
Segala upaya pencarian sudah dilalukan sejak Marsela hilang Selasa lalu.
Warga memakai pendoa kemudian mencari di hutan.
Marsela Sulu, bocah berusia 12 tahun yang menjadi korban pembunuhan sadis telah dimakamkan pada Sabtu (22/5/2021) siang di Desa Koha Barat, Kecamatan Mandolang, Kabupaten Minahasa.
Amatan Tribun Manado, rumah duka dipadati oleh pelayat.
Pelayat tak hanya berada di duka, tapi juga menempati rumah tetangga sekitar rumah duka. (art)
Tentang Minahasa
Kabupaten Minahasa adalah salah satu kabupaten yang berada di provinsi Sulawesi Utara, Indonesia.
Ibu kota kabupaten ini terletak di kota Tondano, dengan luas wilayah kabupaten 1.025,85 km².
Saat ini Kabupaten Minahasa dipimpin oleh Bupati Royke Octavian Roring dan Wakil Bupati Robby Dondokambey.
• Letjen Ganip Warsito Resmi Dilantik Presiden Jokowi Jadi Kepala BNPB Hari Ini Selasa 25 Mei 2021
• Selangkah Lagi RSUD Anugerah Tomohon Bakal Jadi BLUD
• Dua Kereta Bertabrakan Tadi Malam, Total 213 Orang Jadi Korban Luka-luka