Torang Kanal
Gadis Cantik Laurensia Philia Adeleida Tambalean Semakin Produktif di Tengah Pandemi Covid-19
Bagi Laurensia Philia Adeleida Tambalean, Pandemi Covid-19 mendorongnya semakin produktif.
Penulis: Lefrando Andre Gosal | Editor: David_Kusuma
Generasinya punya ruang kebebasan berekspresi dan berkreativitas dengan memanfaatkan tiktok, facebook, instagram, twitter, youtube.
“Anak muda yang berbakat dalam seni musik, bisa mengupload cover video musik, menyanyi, maupun mungkin ada yang dance cover K-Pop bisa diupload untuk menambah kreativitas. Bahkan yang ada bakat memasak bisa membuat video pendek di tiktok dan bahkan bisa mendapatkan ribuan viewers. Memasak bisa dilakukan di rumah saja,” ucapnya.
Wanita yang awalnya bercita-cita jadi dokter ini punya sejuta harapan, baginya dan teman sebayanya. Generasinya harus mampu berinovasi, kreatif dan produktif di era pandemi.
“Tentunya jangan lupa untuk selalu berdoa dan berusaha. Jangan lengah walaupun kita masih dalam masa pandemi Covid-19, tapi semangat dan juang kita harus tetap kita pertahankan,” tutupnya.
Baca juga: Satu Lagi Anggota KKB Anak Buah Terinus Enumbi Ditangkap, Perampas Senjata SS1 Petugas, Ini Namanya
YOUTUBE TRIBUN MANADO: