News
Balita Kejang-kejang hingga Mulut Berbusa, Orangtua Ikuti Kata Dokter Minum Obat Kadaluarsa
Balita alami kejang-kejang diduga setelah mengonsumsi obat yang sudah kedaluwarsa.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Nasib seorang balita berusia 1 tahun 2 bulan di Tangerang setah keracunan obat.
Balita tersebut alami Kejang-kejang diduga setelah minum obat yang sudah kedaluarsa.
Dari informasi yang dihimpun Kompas.com, balita berjenis kelamin perempuan itu mendapatkan obat kedaluarsa
dari Puskesmas Petir, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang.
Kondisi korban saat ini, masih mendapat perawatan intensif di Rumah Sakit (RS) Mulya.
Kejadian bermula saat balita mengalami demam dan dibawa
oleh orang tuanya berobat ke Puskesmas Petir pada Kamis (13/5/2021) malam.
Saat pemeriksaan, balita diberikan beberapa obat oleh dokter jaga saat itu.
"Dikasih obat minum sama sirup, saya yang namanya orang tua panik ya langsung nurutin apa kata dokter
untuk meminumkan obatnya jam 11 malam," ungkap Lili Nurindah Sari ibu dari dari balita tersebut, Jumat (14/5/2021).
Lanjut Lili, tidak berselang lama diberikan Parasetamol,
buah hatinya langsung kejang-kejang dan menangis.
"Selepas dikasih obat, anak saya malah kejang-kejang sempat keluar busa di mulutnya,
siapa yang enggak panik kalau begitu," ceritanya.
Kemudian, dirinya bersama dengan suami langsung membawa korban ke RS Mulya untuk mendapat penanganan medis lebih lanjut.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/bayi-23.jpg)